Namun, Felix gagal memberi kontribusi penting saat timnya butuh gol untuk mengatasi ketertinggalan.
Keane tak terkesan. Dalam penampilannya sebagai pundit untuk sebuah stasiun televisi, Keane menyebut Felix sebagai impostor.
Impostor, yang juga menjadi salah satu karakter gim Among Us, artinya adalah tukang tipu.
Baca Juga: Hasil Lengkap Babak 16 Besar EURO 2020 - Dua Negara Mantan Penjajah Kompak Angkat Koper
“Pemuda satu itu penipu. Dia penipu,” kata Keane.
“Portugal sedang butuh gol dan dia masuk, ya harusnya dia mencetak gol dong!” ucap Keane lagi.
Keane bahkan mengatakan kapten Portugal, Cristiano Ronaldo, seharusnya murka dengan penampilan pemain berusia 21 tahun itu.
Baca Juga: Usai Salam Kevin De Bruyne, Cristiano Ronaldo Buang dan Tendang Ban Kapten Portugal
“Berapa sih harga pasar Joao Felix? 100 juta euro? Kalau saya Cristiano Ronaldo, saya akan memarahinya di ruang ganti. Penampilannya sungguh mengejutkan,” ujar Keane.
Info yang BolaSport.com kutip dari laman biodata Joao Felix di Transfermarkt menunjukkan nilai pasar pemain Atletico Madrid itu mencapai 80 juta euro (sekitar Rp 1,3 triliun).
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | EuroSport |
Komentar