BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong berencana kembali ke Indonesia pada Agustus mendatang untuk melanjutkan agenda bersama timnas Indonesia.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah meninggalkan Indonesia sejak 24 Juni 2021.
Juru taktik asal Korea Selatan itu memutuskan pulang ke negara asalnya sambil memboyong empat asistennya.
Empat asisten yang dimaksud adalah Choi In-cheul, Kim Woo-jae, Kim Hae-won, dan Lee Jae-hong.
Baca Juga: Babak 16 Besar EURO 2020 - Inggris vs Jerman, Kesempatan The Three Lions Cetak Sejarah Baru
Shin Tae-yong memutuskan untuk pulang ke Negeri Ginseng lantaran situasi Covid-19 di Indonesia yang mengalami tren kenaikan selama beberapa pekan terakhir.
Seperti diketahui, kasus Covid-19 di Indonesia kembali meningkat seiring munculnya varian baru yang bernama varian Delta.
Akibatnya, pertambahan kasus harian sempat menyentuh lebih dari 20.000 pasien positif Covid-19 per hari.
Kepulangan Shin kali ini lantas membuat agenda pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia harus ditunda.
Baca Juga: JDT Dipastikan Bukan Klub Tujuan Marc Klok Selanjutnya
Semula, TC timnas U-18 Indonesia sebagai persiapan Piala Dunia U-20 2023 akan digelar pada 28 Juni-15 Juli 2021.
"Kami memutuskan bahwa sangat berbahaya untuk mengumpulkan dan menyeleksi 144 pemain selama kenaikan kasus Covid-19 yang tinggi," kata Shin Tae-yong dikutip Bolasport.com dari Yonhap.
"Jadi kami memutuskan untuk menunda agenda itu setelah berkonsultasi dengan PSSI."
"Saya memutuskan untuk berlibur di Korea karena saya dan anggota tim pelatih ada yang sudah pernah tertular Covid-19," tambahnya.
Baca Juga: Jadwal EURO 2020 Hari Ini - Laga Big Match Inggris vs Jerman, Swedia Hadapi Ukraina
Shin Tae-yong sendiri memutuskan untuk kembali ke Indonesia pada Agustus mendatang.
Untuk saat ini, pelatih 52 tahun itu ingin menghabiskan waktu liburan di negeri penghasil K-Pop itu.
"Saya berencana kembali berlatih (dengan timnas Indonesia) pada awal Agustus sambil melihat kondisi virus corona di Indonesia," tuturnya.
Sebelumnya, kepulangan Shin Tae-yong sempat dikaitkan dengan rencana untuk memeriksa kesehatannya.
Baca Juga: Bukan Cek Kesehatan, Shin Tae-yong Pulang ke Korea Selatan karena Alasan Lain
Hal itu disampaikan secara langsung oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi, pada Senin (28/6/2021).
Menurut Yunus Nusi, Shin hendak memeriksa kesehatan setelah sempat menderita sakit parah pada Maret lalu.
"Melihat kondisi dan rekam jejak kesehatan Shin Tae-yong maka dengan alasan kemanusiaan, Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) memahami dan menyetujui kepulangannya," kata Yunus Nusi dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI, 28 Juni 2021.
"Kita ketahui, selain TC Timnas U-18, juga ada banyak agenda timnas lainnya yang sudah menanti kedepannya dan butuh kehadiran Shin Tae-yong," kata Yunus Nusi.
Baca Juga: Rekor Pertemuan Inggris vs Jerman - Sama-sama Berharap Tuah Stadion Wembley
"Kami berharap pelatih Shin Tae-yong cepat sembuh dan segera kembali melatih Timnas Indonesia," kata Yunus Nusi.
Namun hal itu langsung dibantah oleh Shin Tae-yong.
Mantan pelatih timnas Korea Selatan itu menegaskan kalau dirinya dalam kondisi baik-baik saja.
"Tidak ada yang salah dengan kondisi kesehatan saya," kata Shin.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | yna.co.kr |
Komentar