Di fase grup mereka mengalahkan tim nomor satu dunia, Belgia, dengan skor meyakinkan 2-0.
Kemudian di babak 16 besar, Gli Azzurri sukses mempermalukan Spanyol dengan skor 2-0.
Menghadapi juara Piala Dunia 2014, Jerman, di perempat final, Italia jadi cukup percaya diri.
Apalagi, Italia sebelumnya punya rekor tak pernah kalah dari Jerman saat bertemu di turnamen besar.
Namun, dalam laga di Bordeaux yang berlangsung pada 2 Juli, Italia akhirnya menemui kiamatnya di EURO 2016.
Setelah membagi skor 1-1 di waktu normal, Italia kalah 5-6 lewat adu penalti.
Kejadian pada 2 Juli 2000 lebih menyakitkan lagi.
Pada tanggal itu berlangsung final EURO 2000 di Rotterdam.
Timnas Italia sudah di ambang juara karena memimpin 1-0 atas Prancis berkat gol Marco Delvecchio hingga injury time.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar