BOLASPORT.COM - Manajemen PT Putra Sleman Sembada (PT PSS) saat ini tengah disibukkan dengan pembangunan Training Center untuk tim.
Training center PSS Sleman sendiri dibangun dengan nama Lapangan Macanan di Madurejo, Prambanan.
Jika selesai dibangun, nantinya para pemain PSS Sleman akan melangsungkan kegiatan latihannya di Lapangan Macanan.
Menurut Supomo selaku kontraktor pembangunan Training Center PSS Sleman, saat ini sudah tahap penanaman rumput lapangan.
Baca Juga: Persita Tangerang Gaet Penyerang Multi Posisi Penggemar One Piece
Untuk pemasangan rumput sendiri akan dimulai dari sisi utara lapangan.
“Penanaman kami lakukan di lapangan sisi utara. Setelah selesai perataan tanah dengan pasir kemudian akan dilanjutkan di lapangan sisi selatan,” katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Jumat (2/7/2021).
Untuk rumput yang ditanam dikatakannya merupakan kualitas yang cukup bagus.
Baca Juga: Di Persib, Marc Klok Bakal Rebut Nomor Punggung Esteban Vizcarra?
Pasalnya rumput tersebut merupakan salah satu jenis rumput yang kuat.
Sistem penanaman sendiri dilakukan dengan cara ditabur.
“Rumput yang dipakai adalah jenis rumput grinting (cynodon dactylon), yang kemampuan bertahan hidupnya bisa lebih lama dibandingkan rumput jenis lain,” tuturnya.
Bahkan karena kualitasnya yang cukup bagus rumput yang digunakan dapat hidup di lahan yang tandus saat musim kemarau.
Baca Juga: Klub Eks Persib Bandung Babak Belur Dibobol 9 Gol tanpa Balas di Liga Champions Asia
Yang terpenting akar rumput masih bersinggungan dengan tanah.
Untuk itu soal sumber air, pihaknya telah rampung membangun sumur air demi kebutuhan rumput.
“Pembangunan sumur sudah kami selesaikan demi memenuhi kebutuhan air.
"Hal ini penting ketika lapangan sudah memasuki fase penanaman rumput,” ujarnya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Jawab Tudingan Pulang ke Korea Selatan untuk Berlibur
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | pssleman.id |
Komentar