Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Selain PSS Sleman, Klub Indonesia Ini Juga akan Punya Training Center

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 3 Juli 2021 | 16:45 WIB
Adi Satryo saat menjalani latihan bersama PSS Sleman di Bandung, Senin (15/3/2021).
MEDIA PSS SLEMAN
Adi Satryo saat menjalani latihan bersama PSS Sleman di Bandung, Senin (15/3/2021).

BOLASPORT.COM - Selain PSS Sleman, Bali United juga sedang membangun training center supaya para pemain Serdadu Tridatu bisa menggelar latihan secara terpusat.

Perkembangan rencana pembangunan training center PSS Sleman sudah memasuki fase tanam rumput.

Hal ini disampaikan Supomo selaku kontraktor pembangunan training center PSS Sleman

“Penanaman kami lakukan di lapangan sisi utara," ujar Supomo, dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub.

"Setelah selesai perataan tanah dengan pasir kemudian akan dilanjutkan di lapangan sisi selatan.” 

Baca Juga: Utamakan Kesehatan, Kim Jeffrey Kurniawan Tak Masalah Liga 1 2021 Ditunda

Untuk rumput, PSS Sleman memilih menggunakan rumput grinting karena memiliki keunggulan daya tahan. 

“Rumput yang dipakai adalah jenis rumput grinting (cynodon dactylon), yang kemampuan bertahan hidupnya bisa lebih lama dibandingkan rumput jenis lain,” jelasnya.

Tim kebanggaan masyarakat Sleman itu tampaknya juga tidak ingin sembarangan dalam memikirkan detail.

Melengkapi fasilitas, PSS juga membangun sumur sebagai sumber air di lokasi training center

“Pembangunan sumur sudah kami selesaikan demi memenuhi kebutuhan air. Hal ini penting ketika lapangan sudah memasuki fase penanaman rumput,” pungkasnya.

Baca Juga: Mantan Pemain PSS Sleman Senang Bisa Gabung Klub Thailand

Selain PSS Sleman, Bali United rupanya juga sedang melakukan pembangunan training center

Dilansir BolaSport dari Tribun Bali, training center Bali United rencananya selesai pada akhir 2021.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia, Basuki Hadimuljono, melakukan inpeksi Stadion I Wayan Dipta, Gianyar untuk persiapan Piala Dunia U-20 2021.
Bali United
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia, Basuki Hadimuljono, melakukan inpeksi Stadion I Wayan Dipta, Gianyar untuk persiapan Piala Dunia U-20 2021.

Berlokasi di Pantai Purnama, Gianyar, training center milik Bali United memiliki empat lapangan sepakbola dan fasilitas olahraga. 

"Untuk home ground Bali United di Pantai Purnama, Gianyar, kami target akhir tahun 2021 sudah bisa digunakan untuk latihan," kata Yabes Tanuri selaku CEO Bali United.

Baca Juga: Balik ke Persela, Pemain yang Sempat Dicoret Persija Ini Haus Gol

Selain membangun training center, Bali United juga sedang merenovasi markas mereka, Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar. 

Berbeda dengan training center, renovasi tersebut merupakan proyek pemerintah. 

"Keputusan revitalisasi (Stadion Kapten I Wayan) Dipta akan banyak datang dari kementerian, kami hanya bantu untuk berkonsultasi saja," tuturnya.

Renovasi dilakukan karena stadion tersebut semula hendak digunakan sebagai venue Piala Dunia U-20 2021.  

Hanya saja, pandemi Covid-19 membuat Piala Dunia U-20 2021 batal dan diganti menjadi Piala Dunia U-20 2023. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : Tribun Bali, PSS Sleman
REKOMENDASI HARI INI

Pandangan Komite Wasit PSSI soal Kartu Merah Justin Hubner di Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X