BOLASPORT.COM - Pembangunan Sirkuit Mandalika yang terletak di Lombok, Nusa Tenggara Barat, sedang dikebut pengerjaan proyeknya.
Percepatan pembangunan sedang dilakukan lantaran akan adanya proses homologasi yang digelar pada Juli-Agustus 2021.
Pihak Mandalika Grand Prix Association (MGPA) yakin pengerjaan Sirkuit Mandalika akan selesai sebelum proses homologasi.
Mengutip GridOto.com, pengerjaan aspal lintasan Sirkuit Mandalika tampak menyatu.
Baca Juga: Manny Pacquiao Tak Jamin Errol Spence Jr Menjadi Lawan Terakhirnya
Menurut sumber yang sama, progres pengaspalan trek dan service road Sirkuit Mandalika sebentar lagi akan selesai.
Sambil menanti pengerjaan Sirkuit Mandalika selesai, alangkah lebih baiknya mengenal sirkuit yang berada di NTB itu.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, sudah membuat target penyelesaian Sirkuit Mandalika pada Juli 2021.
Baca Juga: GSP dan Duel Melawan Khabib Nurmagomedov yang Tak Direstui UFC
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Kompas.com, GridOto.com |
Komentar