BOLASPORT.COM - Kapten tim nasional Argentina, Lionel Messi, meninggalkan Cristiano Ronaldo lagi perihal rekor gol tendangan bebas miliknya.
Lionel Messi berhasil tampil menawan bersama timnas Argentina pada Copa America 2021.
Yang terbaru, Messi menyumbang satu gol dan dua assist dalam kemenangan 3-0 Argentina atas timnas Ekuador pada babak perempat final Copa America di Stadion Olimpico Pedro Ludovico, Minggu (4/7/2021) pagi WIB.
Gol Messi tercipta melalui eksekusi tendangan bebas di menit-menit akhir.
Kontribusi Messi berhasil membawa timnya melaju ke babak semifinal Copa America dan akan berhadapan dengan timnas Kolombia.
Tidak hanya menguntungkan secara tim, gol Messi kali ini juga membawa rekor baru dalam catatan pribadinya.
Baca Juga: EURO 2020 - Inggris Bermain Pragmatis, Diprediksi bakal Melaju ke Final
Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Messi saat ini berstatus sebagai pemain aktif dengan koleksi gol tendangan bebas langsung terbanyak.
Sepanjang kariernya bersama klub dan tim nasional, Messi sudah membukukan 58 gol dari tendangan bebas.
Rekor ini sebelumnya dibagi oleh Messi bersama kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo.
Kini Messi mampu seorang diri berdiri di puncak rekor spesial ini.
Perjuangan Messi bersama Argentina jelas belum selesai.
Messi tentu ingin segera mempersembahkan gelar bagi tim nasionalnya.
Baca Juga: EURO 2020 - Bikin 3 Assist, Luke Shaw Si Penerus David Beckham di Piala Eropa
Di level senior, Messi belum mampu menghadirkan gelar bagi timnas Argentina.
Copa America 2021 menjadi salah satu kesempatan terbaik Messi untuk memberi pembuktian baru.
Argentina jelas berhadap performa Messi seperti di babak perempat final akan terus berlanjut.
Messi didapuk sebagai pemeran utama untuk membawa timnya juara Copa America 2021.
Baca Juga: EURO 2020 - Inggris ke Semifinal, Maguire: Kami Tidak Berhenti di Sini
Sepanjang gelaran Copa America 2021, Messi memang selalu mampu tampil sebagai pembeda.
Argentina sudah melalui lima laga di ajang tersebut sejauh ini.
Tim asuhan Lionel Scaloni belum juga tersentuh kekalahan dari lawan.
Messi tampil dominan lewat torehan empat gol dan empat assist bagi negara kebanggaannya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com/ESPNFC |
Komentar