BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menilai bahwa mempersiapkan tim untuk menyambut kompetisi merupakan hal yang rumit.
Meski begitu Robert rupanya tetap menjalankan tugasnya dengan semaksimal mungkin.
Semua dilakukan demi mendapatkan hasil yang bagus ketika kompetisi dimulai.
Oleh sebab itu, Robert merasa sangat kecewa saat Liga 1 2021 kembali harus ditunda.
Seperti yang diketahui, PSSI telah memutuskan jadwal Liga 1 2021 mundur dari rencana semula yakni tanggal 9 Juli.
Baca Juga: Semifinal EURO 2020 - Jelang Spanyol vs Italia, Mikel Oyarzabal Berikan Peringatan untuk Gli Azzurri
"Persiapan untuk menjalani liga bukan hal yang mudah, bahkan sebenarnya cukup rumit tapi kami berusaha mencoba segala hal," kata Robert, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Ketika liga ditunda kami semua merasa kecewa."
"Tapi kami akan berusaha menguatkan diri menatap ke depan," ujarnya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar