Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belgia Gugur di EURO 2020, Posisi Roberto Martinez Tetap Aman

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 6 Juli 2021 | 12:00 WIB
Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez.

BOLASPORT.COM - Posisi Roberto Martinez sebagai pelatih timnas Belgia masih aman meski timnya gagal di EURO 2020.

Teka-teki mengenai masa depan Roberto Martinez akhirnya terjawab.

Martinez dipastikan tetap mengisi kursi kepelatihan timnas Belgia.

Dia pun dipercaya untuk segera mempersiapkan skuad jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Sebelumnya, nasib Martinez sempat dipertanyakan lantaran dirinya gagal membawa De Rode Duivels berprestasi di EURO 2020.

Belgia disingkirkan Italia di babak perempat final.

Baca Juga: Semifinal EURO 2020 - Italia v Spanyol, Perang 2 Predator Terganas yang Belum Dijinakkan

Hasil pertandingan yang dimainkan di Stadio Football Arena, Munich, pada Jumat (2/7/2021) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB tersebut, adalah timnas Belgia kalah 1-2.

Belgia tertinggal lebih dahulu oleh Italia setelah gelandang Gli Azzurri, Nicolo Barella, berhasil melepaskan tembakan yang menggetarkan jala kawalan Thibaut Courtois pada menit ke-31.

Ketinggalan timnas Belgia semakin jauh setelah striker timnas Italia, Lorenzo Insigne, turut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-44.

Timnas Belgia sempat memangkas defisit lewat aksi strikernya, Romelu Lukaku, yang mencetak gol dari titik putih pada menit 45+2'.

Sampai pertandingan berakhir, timnas Belgia tidak mampu mencetak gol lagi untuk menyamakan kedudukan.

Belgia pun angkat koper dari Piala Eropa 2020.

Baca Juga: Semifinal EURO 2020 - Spanyol Kalah, Luis Enrique Dukung Italia Juara Piala Eropa

Kendati demikian, dengan Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang sudah ada di depan mata, maka tak ada waktu untuk mengubah struktur kepelatihan.

Oleh sebab itu, mereka memilih untuk mempertahankan juru taktik berusia 47 tahun ini.

Hal itu juga telah dikonfirmasi oleh Peter Bossaert selaku Chief Executive Officer Asosiasi Sepak Bola Belgia (KBVB).

"Hari ini, kami sudah memulai persiapan untuk laga-laga pada bulan September dan Oktober. Roberto Martinez akan berada di sana," ujar Bossaert seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internationa.

"Tidak ada pernyataan resmi yang akan datang, dan juga tidak ada alasan bagi kami untuk mengubah staf kepelatihan," tuturnya menambahkan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Inggris - Ada Big Match Man City Vs Tottenham, Ruben Amorim Debut dengan Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X