BOLASPORT.COM - Klub Liga 2, RANS Cilegon FC ikut serta dalam mematuhi kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat.
Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden RANS Cilegon FC, Roofi Ardian.
Dikatakan Roofi Ardian, RANS Cilegon FC mendukung penuh keputusan pemerintah dalam mengatasi pandemi COVID-19.
Kebijakan PPKM Darurat mulai berlaku per 3 hingga 20 Juli mendatang.
Baca Juga: Marc Marquez Kembali, Honda Masih Jadi Motor yang Sulit di MotoGP
Ini sebagai bentuk untuk menekan angka penyebaran COVID-19 yang tengah melonjak.
"Kebijakan kami pasti mengacu apa yang telah ditetapkan pemerintah," ujar Roofi Ardian.
"Untuk kebugaran, para pemain melakukan latihan mandiri di rumah atau juga di mes," sambung Roofi Ardian.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar