Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Timnas Spanyol sudah Temukan Pengganti Iniesta dalam Diri Remaja Barcelona

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 7 Juli 2021 | 13:00 WIB
Timnas Spanyol kabarnya telah menemukan pengganti Andreas Iniesta dalam diri remaja milik Barcelona.
TWITTER.COM/PEDRIHUB
Timnas Spanyol kabarnya telah menemukan pengganti Andreas Iniesta dalam diri remaja milik Barcelona.

BOLASPORT.COM - Timnas Spanyol kabarnya telah menemukan pengganti Andres Iniesta dalam diri remaja milik Barcelona.

Timnas Spanyol harus tersingkir di semifinal EURO 2020 usai takluk dari timnas Italia lewat adu penalti.

Spanyol sempat berhasil menahan imbang Italia dengan skor 1-1 selama 120 menit.

La Furia Roja kebobolan lebih dulu melalui aksi Federico Chiesa pada menit ke-60.

Spanyol baru bisa membalas pada menit ke-80 lewat gol Alvaro Morata.

Baca Juga: EURO 2020 - Nazar Wonderkid Barcelona, Cukur Rambut jika Spanyol Juara Piala Eropa

Namun, Dewi Fortuna nampaknya lebih berpihak kepada timnas Italia dibandingkan timnas Spanyol.

Italia memenangi adu penalti setelah dua penendang Spanyol, Dani Olmo dan Morata, gagal melaksanakan tugasnya dengan baik.

Spanyol pun harus mengubur impian mereka tampil di babak final dan tersingkir dari EURO 2020.

Meski demikian, ajang EURO 2020 kali ini juga mendatangkan berkah bagi dunia sepak bola Spanyol.

Pasalnya, timnas Spanyol telah menemukan penerus mantan gelandang hebat mereka, Andres Iniesta.

Baca Juga: EURO 2020 - Sudah Lari Jakarta-Karawang, Pedri Paling Muda dan Paling Capek

Penerus Iniesta yang dimaksud ada dalam diri remaja berusia 18 tahun milik Barcelona, Pedri.

Dilansir BolaSport.com dari Goal International, Pedri mencatatkan penampilan impresif selama dua babak normal melawan Italia.

Tercatat, Pedri melakukan 55 kali umpan sukses dari total 55 umpan yang dilepaskan selama 90 menit.

Gelandang Barcelona itu menjadi satu-satunya pemain dalam laga tersebut yang menorehkan 100 persen umpan sukses.

Tak hanya itu, Pedri juga berhasil melepaskan dua umpan kunci, melakukan 80 kali sentuhan, dan memenangkan duel sebanyak tiga kali.

Baca Juga: EURO 2020 Paling Banyak Lahirkan Gol Bunuh Diri Sepanjang Sejarah Turnamen

Penampilan apik tersebut membuat Pedri menuai banyak pujian dari berbagai pihak.

Salah satunya adalah pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique.

Enrique bahkan mengakui sendiri Pedri bermain luar biasa dalam EURO 2020 kali ini.

Mantan pelatih Barcelona itu juga menyebut penampilan Pedri lebih bagus daripada Iniesta di usia yang sama.

"Pernahkah Anda melihat turnamen yang dimainkan Pedri? Saya belum pernah melihat seorang anak berusia 18 tahun bermain seperti yang saya lihat pada Pedri saat bermain di turnamen ini, bahkan Andres Iniesta pun tidak. Ini gila," ucap Enrique.

Baca Juga: Turunkan Pemain Termuda di EURO 2020, Spanyol Putus Asa Lawan Kiper Swedia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Inggris - Ada Big Match Man City Vs Tottenham, Ruben Amorim Debut dengan Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X