BOLASPORT.COM - PSSI menyayangkan dua wakil Indonesia, Bali United dan Persipura Jayapura gagal tampil di Piala AFC 2021.
Kepastian itu setelah Komite Kompetisi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) secara resmi membatalkan penyelenggaraan babak grup G,H, dan I serta babak Play-off Piala AFC 2021.
Di Piala AFC, Bali United menghuni Grup G bersama Hanoi FC, Bali United, Boeung Ket, dan pemenang play-off antara Chanthabouly (Kamboja) vs Kasuka (Brunei).
Sedangkan Persipura Jayapura tergabung di Grup H dengan, Kedah Darul Aman FC (Malaysia), Lion City Sailors FC (Singapura), dan Saigon FC (Vietnam).
Baca Juga: Lee Chong Wei Mengaku Bisa Jadi CdM Malaysia untuk Olimpiade Tokyo yang Efektif dari Rumah
"Sangat disayangkan dua tim perwakilan Indonesia, yakni Bali United dan Persipura belum bisa tampil pada kompetisi ini," kata Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.
"Saat ini PSSI telah mengirimkan dan menembuskan surat tersebut kepada Bali United dan Persipura,” sambung Yunus Nusi.
AFC mengakui sudah berkoordinasi dengan semua pemangku kepentingan yang bersedia menjadi tuan rumah.
Baca Juga: EURO 2020 - Dikira Penyusup, Bek Timnas Italia Sempat Dilarang Masuk ke Lapangan
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar