BOLASPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Tony Sucipto, bicara terkait targetnya bersama Macan Kemayoran.
Dalam hal ini, Tony bertekad untuk menjuarai liga dengan Persija.
Karena itu pula, pemain berusia 35 tahun itu belum ingin menyudahi kariernya.
Tony masih memiliki rasa penasaran lantaran belum pernah mencicipi mahkota kasta tertinggi sepakbola nasional bersama pasukan oranye.
Sejatinya pemain berposisi sebagai bek itu sudah pernah menyabet gelar juara Liga Indonesia.
Baca Juga: EURO 2020 - Jose Mourinho Sebut Inggris Layak Menang, tapi Tak Setuju dengan Keputusan Wasit
Tepatnya ini terjadi pada tahun 2014 silam bersama Persib Bandung.
Jika keinginan Tony juara bersama Persija bisa terwujud, tentu akan menjadi prestasi tersendiri baginya.
Baca Juga: UFC 264 - Jika Menang, Dana White Janjikan Conor McGregor Laga Juara Kelas Ringan
Pasalnya, Tony bakal menjadi orang yang mampu meraih gelar juara liga dengan dua tim besar Indonesia yakni Persib dan Persija.
"Saya penasaran ingin juara liga bersama Persija," kata Tony, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
Baca Juga: Presiden RANS Cilegon FC Ungkap Kebijakan Latihan Tim di saat PPKM Darurat
Sementara itu, peluang Persija Jakarta untuk menjadi juara musim ini cukup besar.
Penampilan yang ciamik di Piala Menpora 2021 merupakan buktinya.
Baca Juga: EURO 2020 - Pelatih Denmark Kesal dengan Penalti Kontroversial Inggris
Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu Persija sukses mengandaskan Persib di final untuk meraih gelar Piala Menpora 2021.
Dengan hadirnya sosok Angelo Alessio sebagai pelatih bakal semakin memperbesar peluang tersebut.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | persija.id |
Komentar