BOLASPORT.COM - Lionel Messi mengucapkan rasa syukur kepada Tuhan setelah berhasil memberikan trofi pertamanya untuk timnas Argentina.
Lionel Messi berhasil mempersembahkan gelar juara Copa America 2021 kepada timnas Argentina.
Argentina keluar sebagai jawara usai menekuk Brasil 1-0 di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro, Sabtu (10/7/2021) waktu setempat.
Satu-satunya gol kemenangan Argentina dicetak oleh Angel Di Maria pada babak pertama, tepatnya menit ke-21.
Berawal dari umpan matang Rodrigo de Paul, Angel Di Maria melepaskan tendangan lob kaki kiri ke gawang Brasil.
Baca Juga: Copa America 2021 - Argentina Juara, Lionel Messi: Top Scorer, Top Assist, Pemain Terbaik Turnamen
Sepakan Di Maria mampu melewati kepala kiper Ederson Moraes yang keluar dari sarangnya.
Berkat gol tersebut, Argentina pun sukses meraih trofi ke-15 di ajang Copa America.
Argentina menjadi tim tersukses dalam sejarah Copa America bersama dengan Uruguay.
Sementara itu, bagi Lionel Messi, ia berhasil mengukir sejarah dengan pecah telur bersama Argentina.
Dilansir BolaSport.com dari Sportf, gelar Copa America 2021 merupakan trofi pertama Lionel Messi untuk tim senior La Albiceleste.
Sebelumnya, Lionel Messi nyaris mempersembahkan trofi perdana untuk Argentina andai tak gagal pada 4 final yang telah dilakoninya.
Messi tumbang 3 kali di final Copa America (2007, 2015, 2016) dan sekali terjadi di final Piala Dunia (2014).
Baca Juga: Pemain dari Eropa Jadi Bagian Rencana Timnas U-20 Malaysia untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2022
Pada Copa America 2007, Messi memainkan final pertamanya bersama Argentina.
Kala itu, Argentina tunduk di tangan Brasil dengan skor 0-3 di Estadio Jose Encarnacion (15/7/2007).
Sedangkan pada final Copa America 2015 dan 2016, Messi dua kali beruntun harus takluk dari Cile.
Argentina kalah melalui drama adu penalti masing-masing dengan skor 1-4 dan 2-4.
Adapun pada gelaran Piala Dunia 2014, Argentina tumbang dari raksasa Eropa, Jerman, dengan skor tipis 0-1.
Sebiji gol penghancur harapan Messi dicetak oleh Mario Goetze pada menit ke-113.
Kini Messi telah mengakhiri kutukannya dan memberikan trofi pertama untuk Argentina.
Baca Juga: Copa America 2021 - Lionel Messi Pecah Telur, Argentina Pecahkan Rekor Kandang Brasil Era Tite
Messi pun tak lupa memanjatkan syukur kepada Tuhan atas kemenangan bersejarah yang ia raih.
"Sungguh ini adalah kegilaan yang indah," tulis Messi melalui akun Instagram pribadinya.
"Ini sungguh luar biasa, terima kasih Tuhan! KAMI ADALAH JUARA," imbuhnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | instagram.com/leomessi, sporf |
Komentar