Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dari 'Memaksa' Jadi 'Dipaksa', Nasib Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners Berubah dalam Sepekan

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 13 Juli 2021 | 06:00 WIB
 Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).
TWITTER.COM/KLEAGUEUNITED
Asnawi Mangkualam mencatatkan debut untuk Ansan Greeners pada laga melawan Yangpyeong FC pada putaran kedua Piala FA Korea Selatan, Minggu (28/3/2021).

BOLASPORT.COM - Asnawi Mangkualam mengalami nasib yang berkebalikan dengan pekan lalu saat menjalani laga pekan ke-20 K-League 2, Senin (12/7/2021).

Nama Asnawi Mangkualam kembali menghiasi starting line up Ansan Greeners dalam lanjutan K-League 2.

Asnawi Mangkualam diplot untuk mengisi posisi gelandang sayap kala melakoni laga kontra Gyeongnam FC di Stadion Ansan Wa, Senin (12/7/2021).

Ini menjadi kali pertama Asnawi kembali muncul di lapangan setelah dua bulan lebih absen dari gelaran K-League 2.

Baca Juga: Italia Juara EURO 2020 - Gli Azzurri Beruntung, tapi Masih Bisa Berkembang

Terakhir kali pemain asal Makassar itu bermain untuk The Green Wolves adalah kala menghadapi Seoul E-Land pada 2 Mei 2021.

Asnawi terpaksa absen dua bulan lamanya lantaran sempat cedera hamstring dan pergi membela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Di balik kehadiran Asnawi Mangkualam dalam starting line up Ansan Greeners FC, ada sebuah 'paksaan' yang dilakukan sang pelatih, Kim Gil-sik, kepada anak didiknya tersebut.

Dalam konferensi pers sebelum laga, Kim Gil-sik mengaku punya beban tersendiri lantaran kondisi fisik Asnawi Mangkualam yang belum pulih 100 persen.

Baca Juga: Setelah Dua Bulan 'Hilang' dari K-League 2, Asnawi Mangkualam Kembali Jadi Starter

"Ada beban (memainkan Asnawi), tetapi dia tetap harus bermain," kata Kim Gil-sik dikutip Bolasport.com dari Sports-G.

"Dia bilang kalau dia bisa berlari, tetapi saya ingin memberinya waktu."

"Pada penampilan hari ini, saya berharap dia bisa menunjukkan performanya sama seperti sebelum pergi ke timnas Indonesia," tutur Kim Gil-sik.

Di satu sisi, Kim mengaku kalau kondisi Asnawi sudah jauh lebih baik ketimbang pekan lalu.

Baca Juga: Klub Liga 2 Resmi Akuisisi Tim Bola Basket Indonesia

Seperti diketahui, dalam laga kontra Seoul E-Land pada Senin (5/7/2021), kondisi fisik Asnawi Mangkualam baru pulih 60 persen.

"Fisiknya sudah lumayan. Dia dapat perintah untuk lebih agresif dari sisi samping."

"Posisi ini penting untuk Asnawi. Dia akan jadi pemain penting untuk tim kami," ucap Kim Gil-sik.

Di sisi lain, adanya kesan 'pemaksaan' yang dilakukan Kim Gil-sik pada Asnawi Mangkualam berbanding terbalik dengan kejadian pekan lalu.

Baca Juga: Harapan Ketua Umum PSSI di Hari Suporter Nasional

Jelang laga melawan Seoul E-Land, justru Asnawi Mangkualam yang memaksa Kim Gil-sik untuk memasukkan namanya dalam daftar susunan pemain.

Meskipun, hingga wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir, Asnawi sama sekali tidak beranjak dari bangku cadangan.

"Kondisi fisiknya bahkan belum mencapai 60 persen," kata Kim Gil-sik dikutip Bolasport.com dari Sports-G, Senin (5/7/2021).

"Asnawi baru isolasi mandiri selama 14 hari, saya tidak mau memasukkannya ke daftar pemain cadangan hari ini."

"Tapi dia punya kemauan kuat," tuturnya.

Laga kontra Gyeongnam FC sendiri berhasil dimenangkan oleh Asnawi dkk dengan skor 3-1.

Hasil itu membuat Ansan Greeners FC yang saat ini berada di peringkat keenam berhasil memperkecil jarak dengan Daejon Citizen.

Saat ini, The Green Wolves hanya terpaut satu kemenangan saja dengan Daejon Citizen yang mengoleksi 25 poin di peringkat kelima.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : sports-g.com
REKOMENDASI HARI INI

2 Klub Liga Top Eropa Incar Kevin Diks, Salah Satunya Tim Milik Orang Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136