BOLASPORT.COM - Striker asing terbaru Arema FC, Carlos Forstes pernah bermain satu tim dengan pemain timnas Portugal EURO 2020.
Arema FC resmi diperkenanlkan sebagai pemain baru dalam sesi perkenalan yang dilakukan secara virtual pada Senin (12/7/2021).
"Terimakasih kepada rekan-rekan semua yang hadir. Alhamdulillah kita bisa memperkenalkan salah satu striker asing yang baru, yakni Carlos Cortes," ujar Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana.
Carlos Fortes diharapkan mampu menjadi striker yang haus gol dan menjadi andalan Arema FC.
Baca Juga: Dua Bulan Bergabung, Tim Pelatih Borneo FC belum Bisa Menilai Jonathan Bustos
"Harapan dari kita semua, dari saya dari pelatih dan tim serta Aremania bahwa Carlos Fortes ini menjadi striker yang haus gol, ngeyel pejuang dan petarung. Harapannya juga bisa menjadi top score,” ujar Gilang.
Carlos Fortes menglengkapi lini depan Arema FC yang memiliki striker lokal seperti Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan, dan Muhammad Rafli.
Sebelumnya, Carlos Fortes bermain untuk klub Portugal Vilafranquese.
Melansir dari Transfermarkt, Carlos Fortes pernah bermain untuk timnas U-20 Portugal.
Baca Juga: Jaga Kondisi Selama Libur PPKM, Wonderkid Persija Tambah Porsi Latihan Mandiri
Saat membela timnas U-20 Portugal, Carlos Fortes satu tim dengan pemain timnas Portugal di EURO 2020, kiper Rui Silva.
Rui Silva menjadi bagian timnas Portugal di EURO 2020, akan tetapi ia hanya berada di bangku cadangan.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | aremafc.com, Transfermarkt.com |
Komentar