Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sampai Kapan pun, Lionel Messi Tak Akan Pernah Sejajar dengan Diego Maradona

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 14 Juli 2021 | 09:30 WIB
Legenda timnas Argentina, Mario Kempes, menyebut kalau Lionel Messi tidak akan pernah sejajar dengan Diego Maradona sampai kapan pun.
TWITTER.COM/OPTAJOAO
Legenda timnas Argentina, Mario Kempes, menyebut kalau Lionel Messi tidak akan pernah sejajar dengan Diego Maradona sampai kapan pun.

BOLASPORT.COM - Legenda timnas Argentina, Mario Kempes, menyebut kalau Lionel Messi tidak akan pernah sejajar dengan Diego Maradona sampai kapan pun.

Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, tengah dilanda rasa bahagia.

Hal itu tidak lepas dari kesuksesannya mengantar timnas Argentina menjadi juara dalam ajang Copa America 2021.

Argentina sukses menjadi kampiun usai menekuk timnas Brasil di babak final dengan skor tipis 1-0.

Gol tunggal dari Angel Di Maria pada menit ke-22 menjadi penentu kemenangan Tim Tango.

Baca Juga: Andres Iniesta Ogah Disamakan dengan Bocah Pelayan Lionel Messi

Bagi Messi, trofi kali ini merupakan gelar pertamanya bagi Argentina dalam sebuah turnamen mayor.

Sebelumnya, Messi sempat gagal membawa Argentina membawa pulang trofi Piala Dunia 2014 usai kalah dari timnas Jerman di partai puncak.

Dengan demikian, ungkapan legenda dan GOAT bagi Messi pun seolah sudah lengkap.

Kapten timnas Argentina itu pun semakin disejajarkan dengan legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona.

Namun, pendapat yang berbeda disampaikan oleh legenda sepak bola Argentina lainnya, Mario Kempes.

Baca Juga: Jika Pemain Cinta Barcelona, Mestinya Potong Gaji Tak Jadi Masalah, Sindir Lionel Messi?

Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, mencium trofi Copa America 2021.
TWITTER.COM/COPA AMERICA
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, mencium trofi Copa America 2021.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Kempes menyebut kalau nasib Messi memang sial bermain untuk Argentina pada saat ini.

Hal itu dikarenakan Messi menyandang status sebagai penerus dari Maradona.

Padahal, untuk menyamai kehebatan peraih Piala Dunia 1986 itu, Messi butuh sebuah keajaiban.

"Bagi Messi, sialnya dia adalah pengganti Diego Maradona," kata Kempes.

"Sangat sulit untuk membayangi Diego, dengan berbagai bentuk penyembahan berhala dalam bentuk dirinya yang dia terima di seluruh dunia," ujar peraih trofi Piala Dunia 1978 tersebut.

Baca Juga: Presiden Barcelona Sebut Negosiasi Kontrak Lionel Messi Lancar, Cules Tersenyum Lebar

Bahkan, Kempes mengaku kalau Messi tidak akan pernah bisa sejajar dengan Maradona sampai kapan pun.

Sekalipun penyerang berusia 34 tahun itu memenangi empat trofi Piala Dunia secara beruntun, itu tidak akan membuat dirinya melampaui Maradona.

"Jika Messi ingin menjadi lebih bagus daripada Maradona, maka dia tidak akan mencapainya bahkan apabila dia memenangi empat Piala Dunia berturut-turut," ucap Kempes.

Lionel Messi dan Diego Maradona di timnas Argentina.
TWITTER.COM/PURELYFOOTBALL
Lionel Messi dan Diego Maradona di timnas Argentina.

"Dia masih belum memenangi Piala Dunia. Tidak peduli berapa banyak gelar yang dia menangkan atau apa yang dia menangkan, itu tidak akan pernah bisa dibandingkan dengan apa yang dilakukan Diego," tutur Kempes lagi.

Messi masih berkesempatan untuk memberikan trofi mayor kedua bagi Argentina.

Baca Juga: Resmi Gabung Atletico Madrid, Pahlawan Argentina Siap Bikin Lionel Messi Kembali Gagal Raih Liga Spanyol

Namun, La Pulga tentunya harus berusaha keras karena gelar tersebut adalah trofi Piala Dunia 2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Drawing UEFA Nations League - Italia Ketemu Jerman, Cristiano Ronaldo Diantar Menuju Gelar Penutup di Timnas Portugal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X