BOLASPORT.COM - Real Madrid dikabarkan sudah siap untuk bersih-bersih skuad dan hidup-mati lima pemain ada di tangan Carlo Ancelotti.
Real Madrid sudah mulai mempersiapkan diri untuk menyambut musim 2021-2022.
Bahkan, Real Madrid sudah melakukan latihan pramusim selama seminggu dengan hanya beranggotakan 13 pemain.
Sementara itu, pemain yang lainnya masih mendapatkan jatah libur usai berlaga di ajang EURO 2020.
Selain menggenjot kesiapan fisik dan kemampuan, Real Madrid juga dikabarkan mulai memikirkan soal bursa transfer.
Baca Juga: Hina Legenda Real Madrid, Florentino Perez Disindir Bek Barcelona, Casillas Pilih Bungkam
Sampai saat ini, Real Madrid sudah mendapatkan David Alaba dari Bayern Muenchen.
Namun di sisi lain, Los Blancos juga harus kehilangan Sergio Ramos yang memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya.
Ramos hengkang ke Paris Saint-Germain dengan status bebas transfer beberapa saat kemudian.
Kini, Real Madrid juga fokus membenahi skuad mereka dengan siap melakukan bersih-bersih.
Dilansir BolaSport.com dari Football Espana, setidaknya ada lima pemain yang kini nasibnya mulai tidak jelas dan hidup-matinya di tangan Carlo Ancelotti.
Baca Juga: Sudah Setim di PSG, Ramos Malah Sarankan Mbappe Pergi ke Real Madrid
Kelima pemain tersebut adalah Andriy Lunin, Alvaro Odriozola, Martin Odegaard, Isco Alarcon, dan Luka Jovic.
Lunin sampai saat ini masih menjadi pelapis bagi Thibaut Courtois.
Meski usianya masih 22 tahun, Lunin tak banyak mendapat jatah bermain selama musim 2020-2021.
Dengan catatan tersebut, Lunin bisa saja ditendang dari skuad Real Madrid pada musim 2021-2022.
Namun, Carlo Ancelotti bisa saja memasang Lunin pada kompetisi Copa del Rey seperti halnya Keylor Navas saat baru bergabung dengan Real Madrid pada 2014-2015.
Sementara itu, Odriozola berniat untuk terus melanjutkan masa depannya di Santiago Bernabeu.
Namun, sampai saat ini, keberadaan Odriozola masih kalah dengan Lucas Vazquez dan Dani Carvajal.
Oleh karena itu, demi bisa mempertahankan posisinya di skuad Los Blancos, Odriozola perlu memberikan kontribusi lebih.
Isco sebenarnya sempat menjadi anak emas Ancelotti pada saat pertama kali tiba di Real Madrid pada musim 2013-2014.
Saat itu, Isco tampil sebanyak 53 kali dan mencetak 11 gol untuk Real Madrid di berbagai kompetisi.
Gelandang serang asal Spanyol itu bisa saja mengulang masa-masa indahnya bersama Real Madrid jika mampu mencuri perhatian Ancelotti lagi.
Dari ketiga pemain tersebut, nasib Jovic dan Odegaard sebenarnya sedikit lebih terjamin.
Jovic dipastikan akan tetap bertahan di Real Madrid apabila Kylian Mbappe tak jadi datang.
Sampai saat ini, PSG masih menolak berbagai tawaran dan memberikan ultimatum kepada Mbappe untuk bertahan.
Dengan demikian, Jovic dipastikan masih aman dan diperkirakan akan menjadi pelapis Karim Benzema.
Baca Juga: Jadi Top Scorer EURO 2020, Cristiano Ronaldo Si Raja Gol di 5 Kompetisi Top Eropa
Di sisi lain, Odegaard digadang-gadang menjadi masa depan bagi Real Madrid.
Penampilan apik Odegaard selama paruh musim kedua bersama Arsenal saat masa peminjaman masih menarik minat Real Madrid.
Gelandang asal Norwegia itu diproyeksikan menjadi penerus Toni Kroos dan Luka Modric di lini tengah Real Madrid.
Akan tetapi, Odegaard bisa saja tersingkir dari skuad Real Madrid jika tak kunjung memunculkan performa terbaiknya.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar