Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PPKM di Pulau Jawa dan Bali, Liga 2 2021 Dinilai Bisa Bergulir

By Alif Mardiansyah - Jumat, 16 Juli 2021 | 08:00 WIB
Logo Liga 2
BOLASPORT.COM
Logo Liga 2

BOLASPORT.COM - Meskipun ada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Pulau Jawa dan Bali, Liga 2 2021 dinilai tetap bisa dilaksanakan.

Pelaksanaan Liga 2 2021 sempat dijadwalkan setelah pelaksanaan Liga 1 2021 yang semula diagendakan mulai 9 Juli 2021.

Persisnya, Liga 2 2021 mulai berjalan dua minggu setelah kick-off Liga 1 2021 berlangsung.

Namun, pelaksanaan Liga 1 2021 dan Liga 2 2021 terpaksa diundur dari jadwal yang pernah direncanakan sebelumnya.

Pengunduran tersebut dikarenakan adanya penerapan PPKM.

Pemerintah memutuskan untuk memberlakukan PPKM untuk mengurangi tingginya angka penyebaran COVID-19 di Indonesia.

PPKM sudah diterapkan mulai 3 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021 dan berlaku di wilayah Pulau Jawa serta Bali.

Baca Juga: Bukan Khianati Persib, Begini Alasan Marc Klok Pergi ke Luar Negeri

Meskipun ada PPKM, Liga 2 2021 ternyata dinilai tetap bisa dilaksanakan.

Pandangan tersebut diutarakan oleh Manajer AHHA PS Pati FC, Doni Setiabudi, pada 14 Juli 2021.

Doni yang timnya mentas di Liga 2 itu mengusulkan kompetisi sebenarnya dapat digulirkan walaupun PPKM diberlakukan.

Baca Juga: Ansan Greeners vs Gyeongnam FC, Sosok Ini 'Kalahkan' Asnawi Mangkualam

Manajer AHHA PS Pati FC tersebut menyebut kalau Liga 2 2021 bisa dilangsungkan di Sumatra dan Kalimantan.

"Saran untuk PSSI dan PT LIB (Liga Indonesia Baru)," tulis Doni Setiabudi seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram-nya.

"Liga 2 bisa digelar di luar Pulau Jawa jika PPKM masih diberlakukan di Jawa dan Bali."

Baca Juga: Sah, Cristiano Ronaldo-nya Indonesia Jadi Kapten AHHA PS Pati FC

"Pulau Sumatra dan Kalimantan bisa menjadi opsi venue Liga 2," tambah Doni.

Tak sekadar ceplas-ceplos, Doni Setiabudi sudah memikirkan kemungkinan format pelaksanaan Liga 2 2021 di Sumatra serta Kalimantan lewat opininya.

Doni menyebut Pulau Sumatra dan Kalimantan cukup memadai dengan ketersediaan stadion yang akan digunakan.

Baca Juga: Eks Persib Cristian Gonzales Ungkap Rahasia Jadi Pemain Hebat

Selain itu, perancangan sistem protokol kesehatan yang ketat dan memadai pun terangkum dalam usulan Doni Setiabudi.

"Ada enam stadion di Pulau Sumatra dan delapan stadion di Pulau Kalimantan, koreksi jika saya salah," tulis Doni Setiabudi.

"Stadion-stadion itu yang bisa digunakan dengan opsi empat wilayah. Dua grup bisa dilaksanakan di Pulau Sumatra dan dua grup bisa dilakukan di Pulau Kalimantan."

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Dinilai Layak Jadi Pemain Terbaik Ansan Greeners

"Klub asal Kalimantan bisa bermain di Sumatra dan klub dari Sumatra bisa tampil di Kalimantan agar tidak ada posisi tuan rumah."

"Sistem karantina full wajib diterapkan oleh operator liga. Di mana satu grup terpusat di satu tempat wilayah yang disiapkan segala sesuatunya, seperti rumah sakit dan lainnya."

Doni Setiabudi menilai dengan singkatnya waktu pelaksanaan Liga 2 ketimbang Liga 1, kompetisi menjadi realistis untuk digulirkan.

Baca Juga: 3 Alasan Riko Simanjuntak Pakai Nomor Punggung 25 di Persija

Doni berpandangan juga kalau masyarakat membutuhkan hiburan sepak bola.

Dengan berjalannya Liga 2 diharapkan membawa dampak yang baik untuk publik.

"Dengan waktu yang relatif lebih pendek daripada Liga 1, maka pelaksanaan Liga 2 sangat memungkinkan untuk segera digelar," tambah Doni Setiabudi.

Baca Juga: Digaji Murah Ansan Greeners, Nilai Pasar Asnawi Mangkualam Meroket

"Indonesia membutuhkan hiburan masyarakat bernama sepak bola."

"Semoga dengan berjalannya sepak bola bisa membuat masyarakat terhibur dan imun tubuh meningkat."

"Kita tidak boleh menyerah dengan keadaan, kita wajib berusaha terus agar negeri kita tercinta kembali normal."

Baca Juga: Liga 1 Diundur, Satu Pemain Andalan Persija Pamit dari Indonesia

Lebih lanjut, Doni Setiabudi menegaskan kalau dirinya hanya menyampaikan saran sebagai penikmat sepak bola nasional.

Kebijakan terkait pelaksanaan kompetisi sepak bola Indonesia tetap berada di pihak yang berwenang.

"Sedikit saran dari pencinta sepak bola Indonesia," tutup Jalu, sapaan Doni Setiabudi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Doni Setiabudi (@a_7alu)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man United Dapat Gol Giveaway, Jagoan London Tak Ada yang Menang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Real Betis
13
20
7
Athletic Club
13
19
8
Mallorca
13
18
9
Girona
13
18
10
Celta Vigo
13
17
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X