BOLASPORT.COM - Roberto Mancini menyebut kalau timnas Spanyol akan bersinar di Piala Dunia karena muda dan berbahaya.
Timnas Italia berhasil keluar sebagai juara EURO 2020 usai mengalahkan timnas Inggris di babak final.
Italia sukses mengalahkan Inggris dengan skor 3-2 di babak adu penalti setelah sempat bermain imbang 1-1.
Luke Shaw sebenarnya sempat membuka asa Inggris untuk juara lewat gol cepatnya pada menit ke-2.
Namun, Leonardo Bonucci membalas gol tersebut pada menit ke-67 untuk membawa kedudukan menjadi imbang 1-1.
Baca Juga: Alasan Ronald Koeman Tak Restui Pelayan Lionel Messi Ikut Olimpiade Tokyo 2020
Penampilan apik kiper Gianluigi Donnarumma di babak adu penalti pun sukses mengantar Italia menjadi juara.
Meskipun harus bermain sampai babak adu penalti di laga final, Italia rupanya justru mengalami kesulitan saat berada di semifinal.
Pada laga semifinal, Italia harus bertemu timnas Spanyol untuk memperebutkan satu tiket ke final.
Dalam laga tersebut, Italia harus bertahan mati-matian demi memblokir aliran serangan yang dilancarkan lini serang Spanyol.
Bahkan, sejumlah pemain Italia mengaku merasa menderita saat bermain lawan Spanyol.
Baca Juga: 3 Hal yang Buat Liga Spanyol Lebih Cocok bagi Gelandang Terbuang Real Madrid
Salah satu yang menyampaikan itu adalah penyerang Italia, Ciro Immobile.
Immobile mengaku kalau dirinya selama 60 menit hanya berlari mengejar bola.
"Saya menghabiskan waktu 60 menit untuk mengejar bola," ucap Immobile seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
Kehebatan Spanyol itu rupanya diamini oleh pelatih timnas Italia, ROberto Mancini.
Mancini bahkan menyebut kalau Spanyol adalah tim yang hebat, muda, dan berbahaya.
Baca Juga: Setelah Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho, Presiden Real Madrid Hina Pelatih Legendaris Spanyol
Mantan pelatih Manchester City itu juga mengaku kalau Spanyol bisa bersinar jika bermain di Piala Dunia.
"Anda tidak selalu bisa menang dengan mengendalikan permainan," kata Mancini kepada para pemainnya menjelang semifinal.
"Itu yang kita inginkan, tetapi ada juga lawan."
"Jika harus, tunggu saja. Biarkan mereka bermain. Tetap tenang."
"Spanyol memiliki skuad yang hebat. Anda akan melihat di Piala Dunia bahwa itu akan terjadi antara kita, mereka, dan mungkin tim lain."
Baca Juga: Cukup dengan Segelas Kopi, Alessandro Costacurta sudah Tahu Roberto Mancini Cocok untuk Italia
"Mereka memiliki pemain yang sangat bagus, muda, tapi sangat bagus."
"Itu tidak akan mudah, kita harus menderita sampai akhir, tetapi, seperti biasa, kita akan mencoba melakukannya bersama," tutur Mancini menambahkan.
Italia pun akhirnya keluar sebagai pemenang dengan melalui babak adu penalti melawan Spanyol.
Gli Azzurri lolos ke final dengan kemenangan 4-2 atas Spanyol.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca |
Komentar