BOLASPORT.COM - Berikut video satu peluang emas dari Asnawi Mangkualam yang gagal dimanfaatkan striker Ansan Greeners FC, Kim Ryun-do.
Asnawi Mangkualam gagal meneruskan tren apik bersama Ansan Greeners FC dalam laga pekan ke-21 K-League 2, Sabtu (17/7/2021).
Dalam laga ini, The Green Wolves menyambangi markas Busan IPark di Stadion Gudeok.
Asnawi dan rekan-rekannya datang berbekal kemenangan 3-1 melawan Gyeongnam FC pada Senin (12/7/2021).
Tak cuma itu, Ansan Greeners juga belum pernah mengalami kekalahan dari lima laga terakhirnya.
Sayangnya, modal baik yang diboyong Ansan Greeners ke Stadion Gudeok tak bisa menyelamatkan mereka dari 'pembantaian'.
Alih-alih menang atau minimal imbang, Ansan Greeners harus menelan pil pahit usai gawang mereka dibobol Busan IPark empat kali tanpa balas.
Empat gol tuan rumah dicetak oleh Park Jeong-in (20' dan 72'), gol bunuh diri Yeon Jel-min (86'), dan Lee Sang-heon (90+2').
Baca Juga: Masih 22 Tahun, Legenda Italia Prediksi Donnarumma akan Jadi Kiper Terbaik Selama 10 hingga 15 Tahun
Asnawi sendiri bermain selama 90 menit dalam laga tersebut.
Hebatnya, mantan pemain PSM Makassar itu nyaris membuat assist kedua dalam kariernya di K-League.
Pada menit ke-43, Lee Sang-min mengirimkan umpan kepada Robson Duarte di lini tengah.
Melihat posisi kosong di lini depan, Asnawi langsung melakukan overlap lewat sisi kanan.
Baca Juga: Arsenal Keluarkan Hampir 1 Triliun Rupiah untuk Tebus Bek Baru
Duarte yang menyadari hal itu langsung mengirimkan umpan terobosan yang berhasil disambut Asnawi.
Asnawi lantas mengirimkan lagi umpan mendatar ke arah tengah, tetapi Kim Ryun-do yang menjadi sasaran umpan gagal memasukkan bola ke gawang.
Eksekusi pemain termahal Ansan Greeners itu masih melebar kendati kiper Busan IPark sudah terkecoh.
Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, sempat memberikan komentarnya terkait peluang emas yang melibatkan Asnawi itu.
Baca Juga: Boaz Solossa Bakal Jadi Kapten Borneo FC? Begini Jawabannya
Dia merasa sedikit kecewa pada Kim Ryun-do lantaran gagal mencetak gol dalam situasi yang sebenarnya menguntungkan.
"Itu adalah perbedaan dalam determinasi. Karena permainan yang bagus, Asnawi melakukan overlap dengan baik dan operan Duarte juga bagus," kata Kim Gil-sik, dilansir BolaSport.com dari Sports-G.
"Kim Ryun-do juga memiliki posisi yang bagus, namun determinasi golnya mengecewakan.
"Kim Ryun-do adalah pencetak gol terbayak dan akan mencetak banyak gol di masa depan, jadi saya ingin dia bermain dengan percaya diri," ujarnya.
Dengan hasil ini, Ansan Greeners FC kembali tertahan di peringkat keenam dengan koleksi 28 poin.
Berikut video peluang emas Ansan Greeners yang melibatkan Asnawi Mangkualam, seperti dikutip Bolasport.com dari Youtube K-League.
Adapun umpan cantik Asnawi Mangkualam bisa disaksikan pada menit keenam.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | sports-g.com, YOUTUBE K-LEAGUE |
Komentar