Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Risiko Kontrak Lionel Messi dan Pertukaran Saul-Griezmann, Barcelona Kena Masalah Laten

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 18 Juli 2021 | 10:45 WIB
Barcelona terkena masalah laten kalau kontrak Lionel Messi dan pertukaran Saul-Griezmann jadi terlaksana.
TWITTER.COM/CULERSF
Barcelona terkena masalah laten kalau kontrak Lionel Messi dan pertukaran Saul-Griezmann jadi terlaksana.

BOLASPORT.COM - Barcelona terkena masalah laten kalau kontrak Lionel Messi dan pertukaran Saul-Griezmann jadi terlaksana.

Barcelona tengah mengalami masalah dengan kondisi keuangan klub yang tidak stabil.

Hal itu tidak lepas dari menggunungnya utang dan tagihan gaji para pemain Barcelona.

Bahkan, Barcelona menjadi klub dengan tagihan gaji tertinggi sekaligus utang tertinggi di Eropa saat ini.

Kondisi tersebut membuat presiden Barcelona, Joan Laporta, harus memutar otak untuk menyelamatkan klubnya.

Baca Juga: Telenovela Mendekati Akhir, Kontrak Lionel Messi Kapan Diumumkan Barcelona?

Sejumlah keputusan pun tengah dipertimbangkan demi kelangsungan hidup Barcelona.

Di sisi lain, Barcelona juga dihadapkan dengan masa depan megabintang mereka, Lionel Messi.

Messi sampai saat ini belum menandatangani kontrak baru dengan Barcelona.

Padahal, kontrak kapten timnas Argentina itu sudah berakhir sejak 30 Juni 2021 lalu.

Namun, kabar terbaru mengatakan kalau Messi sudah berkenan untuk tinggal di Barcelona.

Baca Juga: Juventus Rela Serahkan Aaron Ramsey demi Reuni dengan Sang Mantan

Lionel Messi berbicara dengan Presiden Barcelona, Joan Laporta.
TWITTER.COM/DAILYSABAH
Lionel Messi berbicara dengan Presiden Barcelona, Joan Laporta.

Messi juga bersedia kalau dirinya menerima potongan gaji sebesar 50 persen dalam kontrak barunya.

Keputusan itu dibuat untuk menyelamatkan kondisi keuangan Barcelona di tengah pandemi saat ini.

Terlebih lagi, sebagian besar tagihan gaji Barcelona didominasi Messi.

Akan tetapi, keputusan tersebut rupanya masih belum cukup untuk membuat Barcelona benar-benar aman secara finansial.

Pasalnya, Barcelona masih perlu menendang sejumlah pemain dengan tagihan tinggi, tetapi sedikit berkontribusi untuk klub.

Baca Juga: Agen Saul Niguez Bawa Kabar Baik untuk Barcelona dan Manchester United

Sebelumnya, Barcelona baru saja berhasil menjual Junior Firpo ke Leeds United.

Kini, muncul nama Antoine Griezmann yang dikabarkan akan segera pulang ke Atletico Madrid.

Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, dituding tampil melempem dan gagal membawa prestasi bagi El Barca.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, dituding tampil melempem dan gagal membawa prestasi bagi El Barca.

Barcelona berencana untuk menukarkan Griezmann dengan Saul Niguez tanpa keluar uang sepeser pun.

Dengan demikian, Barcelona bisa memberikan gaji yang lebih rendah kepada Saul.

Namun, keputusan Barcelona untuk membuang Griezmann bisa memunculkan masalah laten.

Baca Juga: Liburannya Tak Tenang, Lionel Messi Dikepung Penggemar sampai Susah Pulang

Menurut laporan Marca yang dikutip BolaSport.com, Blaugrana bisa kehilangan alternatif di lini depan.

Meski Sergio Aguero dan Memphis Depay datang, kedua pemain tersebut nyatanya memiliki tipe yang berbeda dari Griezmann.

Aguero dan Depay bukan tipe penyerang murni layaknya Griezmann di depan gawang.

Kalau penyerang asal Prancis itu jadi pergi ke Atletico Madrid, Barcelona praktis hanya memiliki Martin Braithwaite.

Walaupun punya tipe yang sama dengan Griezmann, level Braithwaite tentu masih berada di bawah peraih trofi Piala Dunia 2018 tersebut.

Baca Juga: Eks Wonderkid Barcelona Sumbang Satu Gol, PSG Cuma Imbang Lawan Tim Divisi Tiga

Lantas, apa yang akan dilakukan Barcelona? Patut ditunggu untuk nasib Griezmann saat ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Mills Jadi Apparel Resmi Klub Striker Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen Asal Belgia F.C.V. Dender

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X