Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lorenzo Nilai Kehadiran Quartararo di Yamaha Berdampak Psikologis bagi Vinales

By Delia Mustikasari - Minggu, 18 Juli 2021 | 14:20 WIB
Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales (kiri) dan pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, melakukan
Pebalap Suzuki Ecstar, Maverick Vinales (kiri) dan pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, melakukan

BOLASPORT.COM - Mantan pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo kembali ke trek di Misano dan dalam ajang ProDay, mengendarai Yamaha R1. 

Di sela ajang tersebut, Jorge Lorenzo memberikan tanggapan tentang Maverick Vinales yang mengakhiri kontrak dengan Yamaha lebih cepat pada pengujung MotoGP 2021. Padahal, kontrak Vinales berlaku hingga 2022.

"Maverick memberikan segalanya untuk menang bersama Yamaha, tetapi karena satu dan lain alasan dia tidak berhasil. Rekan setimnya, Fabio Quartararo yang rata-rata berada di depannya, tidak mudah diatur," kata Jorge Lorenzo dilansir BolaSport.com dari GPOne.

Baca Juga: Jelang Olimpiade Tokyo 2020 - Punya Kans ke 16 Besar, Anthony Ginting Tak Mau Berpkir Terlalu Jauh

"Dari sudut pandang psikologis, saya lihat itu sangat membebani dia (Vinales). Vinales pasti berpikir dia adalah pembalap yang mampu memenangkan kejuaraan dan dia telah mencoba selama bertahun-tahun dengan Yamaha," ucap Lorenzo.

"Dia  gagal karena suatu alasan dan sekarang dia ingin mencoba jalan lain dan dia punya hak untuk melakukan itu. Saya juga melakukannya di masa lalu dan saya berharap yang terbaik untuknya," ujar Lorenzo.

Lorenzo sebenarnya berpeluang comeback dengan Aprilia pada 2021 sebagai pembalap penguji. Namun, mereka tidak menemukan kesepakatan.

"Kami melakukan negosiasi, mencoba mencapai kolaborasi ini. Tetapi, mereka tidak ingin berinvestasi terlalu banyak untuk memiliki juara seperti saya sebagai pembalap penguji," aku Lorenzo.

"Saya yakin saya akan membayar lebih mahal daripada pembalap lain yang belum pernah menjadi juara dunia sebanyak itu. Jadi, kami tidak menemukan kesepakatan."

Lorenzo merupakan pemegang tiga gelar juara dunia MotoGP.

Baca Juga: Pelatih Khabib Nurmagomedov Ukir Rekor Meyakinkan Usai UFC Vegas 31

Pria berusia 34 tahun itu pensiun sebagai pembalap MotoGP pada akhir 2019 setelah memperkuat Honda.

Dia lalu menjadi pembalap penguji Yamaha pada musim 2020. Namun, hanya berlangsung singkat karena pandemi Covid-19.

Setelah tidak berada di kelas premier, Lorenzo mengaku menikmati kehidupannya saat ini.

"Hal-hal telah berjalan dengan sangat baik dalam hidup saya. Saya telah banyak berkorban dan berterima kasih kepada kehidupan atas apa yang telah diberikannya kepada saya," kata Lorenzo.

"Tidak perlu melakukan hal-hal besar untuk bertahan hidup. Saya mungkin benar-benar tidak melakukan apa-apa. Tetapi, dalam hidup tidak hanya berlibur, makan, dan tidur, Anda membutuhkan tujuan untuk dicapai."

"Saya ingin terus menikmati hidup yang hanya sekali dan kemudian mungkin menjadi pengusaha yang baik untuk aset saya, dan mencoba mengembangkannya," ujar Lorenzo.

Baca Juga: Hasil Lengkap UFC Vegas 31 - Islam Makhachev Menang, Coach Khabib Senang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : GPOne.com

Komentar (1)
tak ada alasan apapun. faktanya vinales dari dulu memang angin-anginan. tidak pernah konsisten.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
32
76
2
Arsenal
32
63
3
Nottm Forest
32
57
4
Newcastle
31
56
5
Man City
32
55
6
Chelsea
32
54
7
Aston Villa
32
54
8
Fulham
31
48
9
Brighton
32
48
10
Bournemouth
31
45
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
31
70
2
Real Madrid
31
66
3
Atlético Madrid
30
60
4
Athletic Club
30
54
5
Villarreal
30
49
6
Real Betis
31
49
7
Celta Vigo
31
43
8
Mallorca
31
43
9
Real Sociedad
31
41
10
Rayo Vallecano
30
40
Klub
D
P
1
Inter
32
71
2
Napoli
31
65
3
Atalanta
32
61
4
Juventus
32
59
5
Bologna
32
57
6
Lazio
32
56
7
Roma
32
54
8
Fiorentina
32
53
9
Milan
32
51
10
Torino
32
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X