Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Ducati Ungkap Satu-satunya Pembalap yang Bisa Asapi Marc Marquez

By Agung Kurniawan - Senin, 19 Juli 2021 | 13:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dan Manajer Teknis HRC, Takeo Yokoyama, merayakan kemenangan pada balapan MotoGP Jerman di Sachsenring, Jerman, 20 Juni 2021.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dan Manajer Teknis HRC, Takeo Yokoyama, merayakan kemenangan pada balapan MotoGP Jerman di Sachsenring, Jerman, 20 Juni 2021.

BOLASPORT.COM - General Manager Ducati Corse, Luigi Dall'Igna, mengungkapkan satu-satunya orang yang bisa mengalahkan Marc Marquez di MotoGP.

Marc Marquez telah mencatatkan dominasinya sejak pertama kali naik ke kelas MotoGP pada 2013.

Dominasi tersebut membawa Marc Marquez telah merengkuh enam gelar juara dunia hingga bergulirnya MotoGP 2021.

Sejauh ini, pembalap Repsol Honda tersebut baru dua kali gagal meraih gelar juara dunia MotoGP yakni pada musim 2015 dan 2020.

Baca Juga: Pol Espargaro: Saya di Honda Bukan untuk Perebutkan Posisi 10 Besar

Pembalap berjuluk Baby Alien tersebut masih memiliki daya tarik yang luar biasa bagi seluruh tim tak terkecuali Ducati.

Luigi Dall'Igna selaku petinggi tim Ducati tak menampik sangat ingin memboyong Marc Marquez dari Repsol Honda.

Dengan bakat yang dimiliki, pembalap asal Spanyol itu dinilai mampu mempersembahkan gelar juara bagi pasukan Borgo Panigale.

Namun demikian, hasrat Ducati memboyong Marc Marquez tidak membuahkan hasil, apalagi dengan kontrak panjang yang diberikan Repsol Honda.

Baca Juga: Kepergian Maverick Vinales dari Yamaha adalah Hal yang Wajar

Luigi Dall'Igna menyebut merekrut Marc Marquez untuk musim depan merupakan misi yang mustahil dilakukan timnya.

"Anda harus memahami bahwa merekrut Marc Marquez tidak mungkin," kata Luigi Dall'Igna, dilansir BolaSport.com dari Motosan.

Tak mampu merekrut Marc Marquez, Ducati mengeksplorasi opsi alternatif dengan mencari pembalap yang dianggap mampu menyaingi Si Alien.

Ducati pernah melakukannya pada 2017 dengan merekrut Jorge Lorenzo.

Baca Juga: Mental Marc Marquez Runtuh Sebelum Meraih Kemenangan di Sachsenring

Test rider Yamaha, Jorge Lorenzo.
instagram.com/jorgelorenzo99
Test rider Yamaha, Jorge Lorenzo.

Dipilihnya Por Fuera bukan tanpa alasan, Luigi Dall'Igna menilai bahwa dia adalah satu-satunya orang yang bisa mengalahkan Marc Marquez.

Jorge Lorenzo pernah mengalahkan Marc Marquez dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP pada musim 2015 bersama tim pabrikan Yamaha.

"Kami memutuskan untuk menggaet Jorge Lorenzo karena dia satu-satunya orang yang bisa mengalahkan Marc Marquez," ucap Dall'Igna.

Baca Juga: Potensi Marc Marquez Diyakini Honda Akan Muncul Usai Jeda Kompetisi

Kisah Ducati bersama Jorge Lorenzo harus berakhir dengan pahit.

Terlambatnya Jorge Lorenzo ke level yang diharapkan plus konflik dengan petinggi Ducati membuat kolaborasi keduanya hanya bertahan dua bulan.

"Saya kecewa karena tidak bisa memetik hasil bersamanya karena saya pikir kami seharusnya bisa meraihnya," ucap Dall'Igna.

Baca Juga: Cal Crutchlow Gantikan Franco Morbidelli pada 3 Seri Balap MotoGP 2021

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Armando Oropa Dipanggil Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024, Pelatih PSBS: Harganya Pasti Naik Itu!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X