BOLASPORT.COM - Arsenal mengumumkan perekrutan gelandang berusia 21 tahun dari klub Belgia, Anderlecht, Albert Sambi Lokonga.
Kabar itu disiarkan Arsenal melalui media sosial dan pengumuman di laman resmi klub pada Senin (19/7/2021).
Menurut beberapa laporan, Arsenal mengeluarkan biaya sebesar 17,5 juta euro (sekitar Rp300 miliar) untuk menebus Albert Sambi Lokonga dari Anderlecht dan langsung mengikat pemain berpaspor Belgia itu dengan kontrak berdurasi lima tahun.
Di Arsenal nanti, rekrutan kedua the Gunners pada bursa transfer musim panas 2021 setelah Nuno Tavares itu akan mengenakan nomor 23 dengan nama Sambi.
Baca Juga: Arsenal Keluarkan Hampir 1 Triliun Rupiah untuk Tebus Bek Baru
Meski telah resmi menjadi pemain Arsenal, Albert Sambi Lokonga tidak akan langsung bergabung dengan skuad The Gunners.
Pemain berusia 21 tahun itu harus menjalani karantina terlebih dahulu sesuai dengan protokol kesehatan yang diterapkan di Inggris.
Setelah itu, Albert Sambi Lokonga akan langsung bergabung dengan Pierre-Emerick Aubameyang dkk dalam tur pramusim Arsenal.
Welcome to north London, Albert! ????
— Arsenal (@Arsenal) July 19, 2021
Baca Juga: Demi Cegah Penyebaran COVID-19, Barcelona Gunakan Cristiano Ronaldo
Sementara itu, pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengaku terkesan dengan sosok Albert Sambi Lokonga.
Menurut Mikel Arteta, Albert Sambi Lokonga adalah pemain cerdas.
"Albert adalah pemain yang sangat cerdas yang telah menunjukkan kedewasaan luar biasa dalam penampilannya selama perkembangannya," tutur Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Arsenal.
Baca Juga: Tak Ada Pemain Real Madrid yang Berani Ambil Kostum Nomor 4 Gantikan Sergio Ramos
"Dia telah dilatih dengan baik oleh Vincent Kompany beserta timnya di Anderlecht."
"Saya mengenal Vincent dengan sangat baik dan mengatakan segala hal bagus tentang Albert dan dampak positif yang dia berikan kepada Anderlecht dalam beberapa musim terakhir."
"Kami yakin Albert siap untuk tahap selanjutnya dalam perkembangannya dan kami menantikan untuk menyambut anggota baru ke skuat kami dengan kualitas dan kehadirannya," kata Arteta menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Arsenal |
Komentar