Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Pemain Sriwijaya FC Tolak Kerja di BUMN Demi Sepak Bola

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 21 Juli 2021 | 06:00 WIB
Para pemain Sriwijaya FC berdiri menyaksikan babak adu penalti melawan Persita Tangerang di semifinal Liga 2 2019, Jumat (22/11/2019).
liga-indonesia.id
Para pemain Sriwijaya FC berdiri menyaksikan babak adu penalti melawan Persita Tangerang di semifinal Liga 2 2019, Jumat (22/11/2019).

BOLASPORT.COM - Pemain Sriwijaya FC, Roby, memutuskan untuk mewujudkan cita-citanya agar bisa menjadi pesepakbola profesional.

Demi mewujudkan cita-citanya itu, Roby sampai rela menolak tawaran kerja di BUMN Pertamina.

Dikutip BolaSport.com dari Tribun Palembang, Roby merupakan anak keempat dari enam bersaudara hasil pasangan Fauzi dan Asnilawati.

Ia bercerita kala itu sempat ditawarkan untuk menjadi karyawan di Pertamina.

Namun, pemain berposisi winger itu menolaknya.

Alasan utama Roby ingin berusaha menjadi pesepakbola profesional di Indonesia.

Baca Juga: Libur Latihan, Striker Asing PSIS Semarang Pilih Memancing di Sungai

"Manajer Tim Petro Pertamina PALI, Pak Dewo, sempat menawari saya untuk menjadi karyawan di Pertamina."

"Jawaban saya kalau rezeki tak akan kemana, tetap di sepak bola dan saya tidak merasa menyesal."

"Alhamdulillah Pak Dewo mendukung karier sepak bola saya," ucap pria berusia 22 tahun tersebut.

Baca Juga: Sadar Nomor 10 AC Milan Erat dengan Tanggung Jawab Besar, Brahim Diaz Bilang Begini

Roby mengawali dunia sepak bolanya dengan bergabung bersama Bocika FC pada 2007 dengan usia baru delapan tahun.

Menginjak tahun 2015, ia bergabung bersama Muara Enim U-17.

Musim 2017, Roby diterima untuk menjadi bagian Sriwijaya FC U-19.

Baca Juga: Hari Raya Idul Adha, Pemilik Klub Liga 2 Dapat Rekor MURI

Ia pun juga dipanggil untuk masuk ke tim Porprov Palembang.

Musim 2019, Roby bergabung ke klub Liga 3, Persipra Prabumulih.

Satu tahun kemudian ke Pertamina Pendopo Petropali dan sekarang bergabung ke Sriwijaya FC untuk Liga 2.

Baca Juga: Tak Seperti Andrea Dovizioso, Maverick Vinales Ogah Jalani Cuti Panjang

Roby bercerita bahwa ia ingin mengikuti ayahnya yang juga merupakan pesepakbola.

Posisinya pun hampir sama yakni winger ataupun striker.

"Sejak kecil hingga kini mendapat posisi winger atau penyerang."

Baca Juga: Usai Raih 8 Kemenangan Beruntun, Anak Didik Khabib Nurmagomedov Ditantang Dan Hooker

"Dulu ayah sering bermain sepak bola di Lampung dan memang kelahiran sana," ucap Roby.

Roby senang bisa kembali memperkuat Sriwijaya FC yang sekarang dilatih oleh Nil Maizar.

Padahal kedatangannya waktu itu hanya untuk mengikuti trial ke klub berjulukan Laskar Wong Kito tersebut.

Baca Juga: Persela Lamongan Resmi Membatalkan Rencana Gelar Latihan Besok

Pemanggilan seleksi ke Sriwijaya FC juga cukup unik.

Saat itu, salah satu offisial Sriwijaya FC mengajaknya untuk latihan bersama tetapi Roby tengah berada di kebun sawit.

"Saya waktu itu ikut saudara ke kebun sawit di daerah Musirawas dan di sana tidak ada sinyal pukul 09.00 WIB."

Baca Juga: Rabu Ini Real Madrid akan Membuat Pengumuman Terkait Beknya

"Saya baru buka handphone pukul 13.00 WIB dan langsung berangkat memakan waktu delapan jam dari Musirawas karena diminta untuk segera latihan," ucap Roby.

Roby dipanggil lagi untuk trial karena dinilai mempunyai permainan yang pekerja keras saat memperkuat Sriwijaya FC U-19.

Tanpa berpikir panjang, ia pun menerima tawaran tersebut.

Baca Juga: Jika Ingin Jadi Permain Penting, Lingard Disarankan TInggalkan Man United dan Gabung Ke West Ham

"Saya dari kecil ingin sekali menjadi pemain Sriwijaya FC."

"Dari dulu kami pemain dari Sumatera Selatan mengidolakan Ambrizal dan Ferry Rotinsulu."

"Sekarang mimpi itu jadi nyata dan Insya Allah bisa membawa Sriwijaya FC ke Liga 1 serta membanggakan kedua orang tua," tutup Roby.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Cristiano Ronaldo Cetak Gol ke-913, Al Nassr Hajar Wakil Qatar di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136