BOLASPORT.COM - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, sedang rajin belanja dan dikabarkan tengah membidik saingan Lionel Messi di Copa America.
AS Roma benar-benar tengah melakukan reformasi dalam skuad mereka pada bursa transfer musim panas 2021.
Langkah pertama yang dilakukan AS Roma untuk melakukan reformasi tersebut adalah dengan merekrut pelatih kawakan, Jose Mourinho.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Mourinho didatangkan AS Roma setelah dipecat Tottenham Hotspur.
Usai kedatangan Mourinho, AS Roma langsung berbenah untuk memperbarui skuad mereka.
Baca Juga: Termasuk Jose Mourinho, Ini 3 Pelatih Anyar Liga Italia yang Terancam Dipecat Dini
Rekrutan pertama AS Roma adalah kiper timnas Portugal yang sebelumnya bermain untuk Wolverhampton Wanderers, Rui Patricio.
Patricio didatangkan untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Pau Lopez ke Olympique Marseille.
AS Roma hanya perlu merogoh kocek sebesar 11,5 juta euro atau sekitar Rp 196,81 miliar untuk menggaet Patricio.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football italia |
Komentar