BOLASPORT.COM - AC Milan dikabarkan sudah menyiapkan lima nama pengganti setelah ditinggalkan Hakan Calhanoglu ke Inter Milan.
AC Milan menjadi salah satu klub yang paling boros di Liga Italia pada bursa transfer musim panas 2021.
Akan tetapi, AC Milan juga harus menerima kalau harus kehilangan pemain terbaik yang mereka miliki.
Sebut saja Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma, yang memilih untuk hengkang dari San Siro.
Calhanoglu pergi ke Inter Milan, sementara Donnarumma memilih hijrah ke Paris Saint-Germain.
Baca Juga: Legenda Chelsea: Olivier Giroud Bakal Beri Dampak Positif untuk AC Milan
Salah satu kehilangan terbesar AC Milan tentu adalah perginya Calhanoglu.
Selama ini, gelandang asal Turki itu menjadi titik tumpu AC Milan di lini tengah mereka.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Tuttomercatoweb |
Komentar