BOLASPORT.COM - Gelandang Bali United, Rizky Pellu, mengaku jika keramahan warga Bali membuatnya nyaman.
Pandemi Covid-19 yang masih belum bisa dikendalikan membuat pemerintah menerapkan aturan PPKM Darurat.
Dengan adanya PPKM Darurat, persiapan tim menjadi terbatas dan banyak yang melakukan latihan mandiri.
Di masa PPKM Darurat ini, Rizky Pellu memilih bersabar.
“Situasi pandemi dan penerapan PPKM pasti ada suka dan duka yang harus diterima," katanya dilansir BolaSport.com dari laman Bali United.
Baca Juga: Banyak Alasan Usai Kalah, Dustin Poirier Sebut Conor McGregor Lemah
Menurut pemain kelahiran Maluku ini, selama tinggal di Bali dirinya merasa nyaman.
Masyarakat Bali menurutnya ramah dan berjiwa sosial tinggi.
"Sukanya yaitu saya merasa nyaman tinggal di Bali karena masyarakatnya ramah dan jiwa sosialnya tinggi," ujar Rizky Pellu.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Jadwal Lengkap Pertandingan Bulu Tangkis Wakil Indonesia
Gelandang anyar Bali United ini mengatakan jika selama PPKM Darurat membuat latihan menjadi terbatas.
Saat ini, selama PPKM Darurat Skuad Serdadu Tridatu memilih melakukan latihan mandiri.
Selama latihan mandiri, Rizky melakukan latihan fisik.
"Dukanya yaitu semua kegiatan harus terbatas, salah satunya belum bisa berlatih bersama tim," kata Rizky Pellu.
"Latihan mandiri pun dilakukan secara pribadi dengan latihan core, jogging, dan tali skipping untuk menjaga kebugaran,” ujarnya.
Baca Juga: Georginio Wijnaldum: Paul Pogba ke PSG, Siapa Bisa Nolak?
Untuk makanan, Rizky Pellu memilih ayam betutu sebagai makanan favorit.
Saat ini dia mengaku masih kesulitan mencari makanan khas Maluku.
“Untuk makanan khas di Bali saya suka ayam betutu, rasanya nikmat dan mantap sekali. Saya juga sering mencari makanan Makassar salah satunya Coto," kata Rizky Pellu.
"Saya masih sulit mencari masakan Maluku," jelasnya.
Baca Juga: Reaksi Shin Tae-yong Seusai Putranya Gabung Klub Asnawi Mangkualam
Melihat kondisi yang masih belum menentu, mantan pemain PSM Makassar ini berharap agar pandemi segera dapat teratasi.
Dengan kasus Covid-19 yang mulai menurun diharapkan Liga 1 dapat bergulir kembali.
"Saat ini memang situasi sedang sulit, harapannya memang situasi kembali normal dan kompetisi sepak bola bisa terlaksana dengan baik,” ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Baliunited.com |
Komentar