BOLASPORT.COM - Agen Paulo Dybala akan segera terbang ke Juventus untuk menyudahi rumor tukar guling dengan Barcelona.
Masa depan penyerang Juventus, Paulo Dybala, segera menemui titik terang.
Sebelumnya, Dybala dikaitkan dengan kepergian dari Juventus pada bursa transfer musim panas 2021.
Sejumlah klub besar pun disebut tertarik untuk menggunakan jasa Dybala pada musim 2021-2022.
Ada nama-nama tim besar, seperti Paris Saint-Germain, Atletico Madrid, Manchester United, dan Real Madrid yang dikaitkan dengan Dybala.
Baca Juga: Paulo Dybala Segera Perpanjang Kontrak di Juventus, Trisula Argentina di Barcelona Batal Terwujud
Kabar terbaru juga sempat menyebutkan kalau Barcelona berminat mendatangkan penyerang asal Argentina itu.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Barcelona berencana untuk menukar Dybala dengan Antoine Griezmann.
Barcelona memang tengah mencarikan klub baru bagi Griezmann untuk mengurangi tagihan gaji Blaugrana.
Terlebih lagi, Blaugrana ingin memperpanjang kontrak megabintang mereka, Lionel Messi.
Sebelumnya, Griezmann juga sempat ditawarkan ke Atletico Madrid untuk ditukar dengan Saul Niguez.
Baca Juga: Lupakan Musim Lalu, Waktunya Inter Milan Kejar Target di Musim Baru
Namun, transfer tersebut gagal karena permasalahan gaji Griezmann dan biaya transfer Saul.
Juventus pun menjadi tim kedua yang dikaitkan dengan pertukaran Griezmann.
Rumor yang berkembang itu langsung dibantah, baik oleh pihak Barcelona maupun Juventus.
Kedua tim membantah kalau sedang ada proses negosiasi terkait pertukaran Griezmann-Dybala.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, agen Dybala, Jorge Antun, dikabarkan akan segera terbang ke Turin.
Baca Juga: Bikin Barcelona Kecele, Wijnaldum Beberkan Alasannya Gabung PSG
Kepergian Antun ke Turin untuk melakukan pembicaraan dengan Juventus terkait kontrak Dybala.
Kontrak Dybala di Juventus akan segera berakhir pada 30 Juni 2022.
Sementara itu, pemain berjuluk La Joya tersebut ingin tetap bertahan di Juventus.
Rencananya, agen Dybala akan segera berangkat ke Turin pada akhir pekan ini dan bertemu dengan pihak Juventus pada Senin (26/7/2021) atau Selasa (27/7/2021) waktu setempat.
Dybala dan Juventus berencana untuk membicarakan kontrak jangka panjang sebagai bagian dari proyek revolusi dari pelatih Massimiliano Allegri.
Baca Juga: Bikin Barcelona Kecele, Wijnaldum Beberkan Alasannya Gabung PSG
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | football italia |
Komentar