BOLASPORT.COM - Lifter andalan Indonesia, Eko Yuli Irawan, berhasil meraih medali pada ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Eko Yuli Irawan meraih sukses saat tampil pada cabang olahraga angkat besi Olimpiade 2020 Tokyo untuk nomor 61kg putra.
Pada Olimpiade Tokyo 2020 ini, Eko Yuli Irawan berhasil mempersembahkan medali perak bagi Kontingen Indonesia.
Eko Yuli Irawan berhasil meraih medali perak usai membukukan total angkatan snatch, clean & jerk seberat 302kg.
Baca Juga: Olimpide Tokyo 2020 - Eko Yuli Irawan Sukses Lanjutkan Tradisi Medali
Meski belum bisa mempersembahkan emas, Eko Yuli Irawan berhasil mengukir rekor menawan dalam perjalanan kariernya.
Dia mencatat sejarah sebagai satu-satunya atlet Indonesia yang meraih medali dalam empat penampilan di Olimpiade secara beruntun.
Sebelumnya, Eko Yuli Irawan meraih medali perunggu pada Olimpiade Beijing 2008 dan Olimpiade London 2012.
Adapun pada Olimpiade Rio 2016 lifter berusia 32 tahun tersebut mencetak medali perak.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Eko Yuli Irawan Genggam Medali Kedua Indonesia
Perjuangan Eko Yuli Irawan hingga akhirnya menjadi jaminan medali bagi Indonesia pada ajang Olimpiade tidak mudah.
Dikutip dari Kompas.com, Eko Yuli Irawan berasal dari keluarga tidak mampu. Ayahnya bekerja sebagai tukang becak sementara ibunya adalah pedagang sayur.
Eko Yuli Irawan pun masih memegang tanggung jawab menggembalakan kambing milik orang lain di sela-sela latihan angkat besi.
"Jika kehilangan seekor kambing, saya harus membayarnya. Kami harus berhati-hati," ungkap Eko Yuli Irawan, dikutip dari situs resmi Olimpiade.
Baca Juga: Update Klasemen Medali Olimpiade Tokyo 2020 - Indonesia Paling Banyak di Antara Negara ASEAN
Sang ayah, Saman, menuturkan bahwa awalnya Eko Yuli Irawan dilarang ibunya untuk berlatih angkat besi karena harus menjaga kambing.
Namun, kemauan keras Eko Yuli Irawan membuat keluarga luluh.
Dengan prestasi besar yang dimiliki Eko Yuli Irawan kini, Saman bersyukur telah membiarkan sang putra mengejar cita-cita.
"Ternyata hasilnya luar biasa. Dia mengharumkan nama keluarga dan nama bangsa," kata Saman, dilansir dari Tribunnews.
Baca Juga: Update Klasemen Medali Olimpiade Tokyo 2020 - Indonesia Paling Banyak di Antara Negara ASEAN
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | NOC Indonesia |
Komentar