BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, memastikan satu tempat di fase gugur Olimpiade Tokyo 2020.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti memastikan perjuangan mereka pada Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung lebih lama.
Kepastian tersebut datang setelah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti resmi mengamankan tiket lolos dari babak penyisihan grup.
Hasil ini tidak terlepas dari keberhasilan Praveen/Melati memenangi dua pertandingan pertama mereka di Grup D.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Eko Yuli Irawan Genggam Medali Kedua Indonesia
Start Praveen/Melati sejatinya tidak mulus ketika kehilangan gim pembuka dari Simon Leung/Gronya Somerville (Australia) pada pertandingan pertama.
Namun, kampiun All England itu mampu bangkit untuk memenangi pertandingan melalui rubber game dengan skor akhr 20-22, 21-17, 21-13.
Praveen/Melati melanjutkan tren positif mereka dengan kemenangan lain atas pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.
Pertandingan yang berlangsung di Musashino Forest Plaza, Jepang, Minggu (25/7/2021), dimenangi Praveen/Melati dengan skor 24-22, 21-19.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | badmintonindonesia.org, Olympics.com |
Komentar