BOLASPORT.COM - Jadwal Olimpiade Tokyo 2020 untuk cabor sepak bola putra memasuki agenda laga terakhir buat matchday 3 besok, Rabu (28/7/2021).
Rangkaian pertandingan kedua di fase grup cabor sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 telah rampung pada Minggu (25/7/2021).
Sejauh ini belum ada peserta yang dipastikan lolos ke perempat final.
Di antara 16 kontestan, hanya tuan rumah yang menjaga rekor sempurna di dua partai awal.
Timnas U-23 Jepang meraup dua kemenangan beruntun di Grup A.
Setelah menang tipis atas Afrika Selatan di matchday pembuka (1-0), Jepang kembali meraih tripoin minimalis.
Teranyar, mereka menekuk Meksiko 2-1 di Saitama.
Takefusa Kubo, yang mencetak gol penentu kemenangan atas Afsel, kembali turut mencatatkan nama di papan skor.
Gol Kubo dan penalti Ritsu Doan hanya terbalas sekali oleh Meksiko melalui aksi Roberto Alvarado di menit-menit akhir.
Hasil itu membawa Jepang memuncaki klasemen di atas Meksiko dan Prancis, yang sama-sama punya 3 poin.
Prancis bangkit dari kekalahan telak oleh Meksiko di partai pertama dengan menang dramatis 4-3 atas Afsel.
Baca Juga: Dianggap Karatan, Bomber 35 Tahun Milik Prancis Jadi Top Scorer Olimpiade Tokyo 2020
Bomber gaek Andre-Pierre Gignac menjadi bintang berkat ukiran hattrick dan sebiji assist untuk gol penentu Teji Savanier di ujung laga.
Dalam klasemen sementara, Meksiko berhak menempati pos runner-up karena unggul selisih gol atas Prancis.
Pada laga penutup besok, Jepang bisa tetap lolos meski kalah dari Prancis, asalkan Meksiko gagal menang atas Afsel.
Penentuan bakal amat seru jika Prancis dan Meksiko sama-sama menang.
Dengan demikian, Jepang, Prancis, dan Meksiko akan mengoleksi 6 angka.
Andai itu yang terjadi, nasib tiga tim teratas tinggal ditentukan melalui selisih gol.
Di Grup B, Korea Selatan bangkit dari kekalahan di partai pembuka.
Pada laga keduanya, Korsel menggebuk Rumania 4-0 yang diwarnai brace bintang muda terdepan mereka, Lee Kang-in.
Persaingan di grup ini paling sengit karena semua pesertanya sama-sama memiliki 3 poin.
Perbedaan margin setipis apa pun dan perolehan satu gol saja di partai terakhir besok bisa menentukan siapa yang lolos dan tersingkir.
Di Grup C, dua tim unggulan akhirnya meraih kemenangan setelah mendapat hasil tak memuaskan di matchday 1.
Spanyol (vs Australia) dan Argentina (vs Mesir) mengalahkan lawan masing-masing dengan skor 1-0.
Tim Matador Muda memuncaki klasemen dengan koleksi 4 poin.
Adapun di Grup D, timnas U-23 Brasil harus merasakan euforia mereka pasca-kemenangan atas Jerman tertahan.
Richarlison dkk dibuat mandul Pantai Gading saat bertemu Minggu kemarin di Yokohama.
Skor imbang 0-0 di antara kedua tim itu diikuti kemenangan Jerman 3-2 atas Arab Saudi.
Walhasil, Brasil dan Pantai Gading harus berbagi tempat di posisi dua teratas dengan sama-sama meraup 4 poin.
Jerman mengekor di peringkat ketiga, sedangkan Arab Saudi dipastikan menjadi peserta pertama yang gugur pada fase grup.
???? It's all to play for heading into the last group-stage matchday!
???? Next up:
— FIFA.com (@FIFAcom) July 25, 2021
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????
???????? ???? ????????#OlympicFootball | #Tokyo2020 | #Football pic.twitter.com/NxxvVmVhFS
Tak mengemas satu pun poin, mereka tidak mungkin lagi bisa mengejar dua tim teratas.
Baca Juga: 13 Tahun Silam, Lionel Messi Juara Olimpiade 2008, Ronaldinho Jadi Korban
Pemimpin dan runner-up klasemen dari masing-masing grup akan maju ke perempat final Olimpiade 2020.
Rangkaian laga babak 8 besar akan digelar dalam sehari pada 31 Juli 2021.
Klasemen dan jadwal sepak bola Olimpiade Tokyo 2020
Grup A
Rabu (28/7/2021): Prancis vs Jepang, Afrika Selatan vs Meksiko
Grup B
Rabu (28/7/2021): Rumania vs Selandia Baru, Korea Selatan vs Honduras
Grup C
Rabu (28/7/2021): Australia vs Mesir, Spanyol vs Argentina
Grup D
Rabu (28/7/2021): Arab Saudi vs Brasil, Jerman vs Pantai Gading
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | sofascore.com |
Komentar