BOLASPORT.COM - Borneo FC berharap agar rencana Liga 1 2021 bergulir pada 20 Agustus mendatang bisa terwujud.
Borneo FC saat ini menjadi salah satu klub yang juga tetap menjalani latihan meski Liga 1 2021 mengalami penundaan hingga Agustus mendatang.
Dengan tetap menjalani latihan dan latihan maka Borneo FC pun berharap keajaiban soal bergulirnya Liga 1 2021 benar terjadi.
Baca Juga: Setelah Raphael Varane dan Jadon Sancho, Manchester United Sempurna dengan 2 Pemain Lagi
Bukan tanpa alasan, para pemain Pesut Etam sudah berlatih dan saat ini berada dalam kondisi terbaiknya.
Apabila Liga 1 nantinya kembali mengalami penundaan, tentu saja hal itu akan menyerang mental para pemain.
Sebab saat ini para pemain tetap semangat dalam menjalani latihan karena sebelumnya PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengagendakan kompetisi dapat bergulir pada 20 Agustus 2021.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Marcus Fernaldi Gideon Puji Penakluknya Usai Kalah
Seperti diketahui, kompetisi ditunda karena kasus Covid-19 di Indonesia kian melonjak.
Maka segala aktivitas yang menimbulkan keramaian, termasuk kompetisi sepak bola, terpaksa ditunda.
Namun, hingga akhir Juli ini, masih belum ada kepastian juga soal jadwal.
Dengan itu, asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin pun angkat bicara soal bagaimana kondisi para pemainnya saat ini.
Baca Juga: Jadi Korban Kedatangan Lionel Messi-nya Spanyol ke Spurs, Erik Lamela Kirim Pesan Menyentuh
Dalam situasi yang tak menentu dan para pemain dipaksa untuk terus latihan tanpa kejelasan pun membuat mereka merasa jenuh.
Menurutnya para pemain telah mengeluh bosan karena mereka hanya menjalani latihan tanpa tahu tujuannya.
PT LIB memang telah menyatakan bahwa Liga 1 tetap akan bergulir 20 Agustus mendatang.
Baca Juga: Meski Belum Raih Trofi, Ole Gunnar Solskjaer sudah Kembalikan DNA Man United
Tetapi, tim berjulukan Pesut Etam itu masih sedikit meragukan karena situasi saat ini tidak bisa ditebak.
Apalagi kasus Covid-19 masih mengalami peningkatan.
Namun, ia berharap agar rencana tersebut bisa benar terjadi.
“Kami sekarang memang terus menjalani program latihan sambil menunggu kepastian jadwal kompetisi,” ujar Ahmad Amiruddin sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Borneo FC.
Baca Juga: Pemain Asing Bali United Tegaskan PSSI dan LIB Harus Pastikan Jadwal Liga 1 2021
“Terakhir mereka (operator) bilang jika kompetisi akan digulirkan tanggal 20 Agustus dan semoga itu benar terjadi,” ucapnya.
Sambil menunggu kepastian Liga 1 yang rencananya diputuskan pekan depan, Borneo FC tetap akan menjalani latihan secara maksimal, walaupun saat ini program latihan disesuaikan.
Baca Juga: PPKM Diperpanjang, PSM Makassar Kembali Berkutat dengan Latihan Mandiri
Menurut Amir saat ini para pemain hanya menjalani latihan untuk menjaga kondisi saja.
Namun, apabila nantinya ada kepastian soal jadwal bergulirnya kompetisi maka latihan pun akan langsung ditingkatkan.
Baca Juga: Liga 1 Belum DImulai, Ini Pandangan Eks Pemain Leicester City di Persebaya
“Jadi saat ini kami hanya menjaga kondisi. Tapi kalau sudah ada kepastian, maka latihan akan lebih diintensifkan,” kata Amir.
“Kami ingin pemain benar-benar menemukan peak performance mereka saat kompetisi digulirkan,” tuturnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | Borneofc.id |
Komentar