BOLASPORT.COM - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak yang terlibat dalam pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) setelah memborong tiga rekor Museum Rekor Indonesia (MURI).
Triyono, mewakili MURI, menyerahkan tiga rekor yang diraih JIS tersebut secara virtual, Rabu (28/7/2021).
Untuk tiga rekor MURI yang dimaksud sebagai berikut, pertama, lifting struktur atap stadion dengan bobot 3.900 ton.
Baca Juga: Chelsea Dirumorkan Lirik Lewandowski, Presiden Bayern Muenchen Buka Mulut
Kedua, stadion pertama di Indonesia yang menggunakan sistem atap buka-tutup.
Ketiga, stadion green building dengan sertifikasi platinum pertama.
"Malam hari ini rekor itu diberikan, kami merasa sangat bersyukur, bangga," ujar Anies Baswedan dalam webinar dengan tema "Satu Atap Satu Bangsa #StadionKita" dan juga sekaligus penyerahan tiga rekor MURI, Rabu (28/7/2021).
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Rahmat Erwin Abdullah, Donatur Medali Kaget bagi Indonesia
"Dan izin saya menyampaikan terimakasih kepada pribadi-pribadi yang terlibat di balik proyek ini."
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar