Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiraja Banda Aceh Optimis Gelaran Liga 1 Bergulir pada Agustus

By Abdul Rohman - Kamis, 29 Juli 2021 | 20:45 WIB
Skuat Persiraja Banda Aceh sedang menjalani latihan
PERSIRAJA BANDA ACEH
Skuat Persiraja Banda Aceh sedang menjalani latihan

BOLASPORT.COM - Persiraja Banda Aceh optimis perhelatan Liga 1 2021-2022 dapat bergulir pada Agustus mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani.

Di satu sisi, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) masih menunggu rekomendasi dari pemerintah untuk pelaksanaan kompetisi.

Sebab saat ini, pemerintah sedang fokus mengatasi pandemi COVID-19.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Unggulan Tak Selalu Menang, 3 Favorit Juara Bulu Tangkis Sudah Tumbang

Kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang mulai diberlakukan per 3 Juli kembali diperpanjang hingga 2 Agustus 2021.

Itu dilakukan demi menekan angka penyebaran COVID-19 yang tengah melonjak.

Dilansir dari laman covid-19.go.id, per 28 Juli 2021, kasus positif di Indonesia mencapai angka 3.287.727, sembuh 2.640.676, serta meninggal dunia 88.659.

Baca Juga: Zulham Zamrun Teringat Memori Pahit di PSM Makassar selama Tiga Tahun Berturut-turut

"Kalau sampai 2 Agustus (PPKM diperpanjang)," kata Rahmat Djailani

"Harusnya 20 Agustus tidak masalah kan (kick-off Liga 1)."

"Saya pikir 20 Agustus realistis untuk bisa mulai, sehingga selesai kompetisi tidak terlalu habis Maret," sambung Rahmat Djailani.

Baca Juga: Pelatih Persebaya Surabaya Ungkap Alasan Kenapa Liga 1 2021 Harus Bergulir

Jika kompetisi digulirkan pada 20 Agustus 2021, Rahmat Djailani berharap perhelatan Liga 1 dapat rampung di Maret 2022.

Apabila melewati Maret 2022, klub harus kembali memutar otak untuk mengurus berbagai hal, misal pembaruan kontrak dengan pemain.

"Bahkan kalau bisa di Maret selesai. Jadi klub tidak terlalu merugi," ucap Rahmat Djailani.

Baca Juga: Arsenal Tak Pernah Iri dengan Kesuksesan Chelsea di Musim 2020-2021

"Repot harus memperbarui kontrak dan sebagainya," tegas Rahmat Djailani, kepada BolaSport.com, Rabu (27/7/2021).

Sementara itu, skuad Persiraja Banda Aceh saat ini masih diliburkan.

Klub yang berjulukan Laskar Rencong itu direncanakan kembali menggelar latihan tim pada awal Agustus 2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Permainan Sudah Mudah Dibaca Lawan, Fikri/Daniel Putar Otak Demi Tembus Ranking 15 Besar dan Naik Podium

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136