Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Persis Diunggulkan Juara, Abduh Lestaluhu Enggan Jemawa

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 30 Juli 2021 | 18:45 WIB
Para pemain Persis Solo merayakan gol ke gawang Bhayangkara FC dalam uji coba di Stadion Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Sabtu (5/6/2021).
persissolo.id
Para pemain Persis Solo merayakan gol ke gawang Bhayangkara FC dalam uji coba di Stadion Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Sabtu (5/6/2021).

BOLASPORT.COM - Persis Solo merupakan salah satu kandidat paling diunggulkan menjuarai kompetisi Liga 2 2021.

Setelah diakusisi oleh Kaesang Pangarep dan Erick Thohir, Persis menjelma menjadi tim menakutkan.

Tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini melakukan perombakan besar-besar, terutama dalam perekrutan pemain.

Baca Juga: Berkutat dengan Latihan Mandiri, Skuad Persib Bandung Diminta Tetap Jaga Motivasi

Sejauh ini, Persis sudah merekrut total 41 pemain, yang mana melebihi batas kuota untuk bersaing di Liga 1.

Tak tanggung-tanggung, mayoritas pemain yang didatangkan merupakan pemain berlabel bintang dan jebolan kasta tertinggi Tanah Air.

Mereka di antaranya Alberto Goncalves, Rivaldi Bawuo, Marinus Wanewar, Assanur Rijal, Sandi Sute, Wahyu Tri Nugroho, Abduh Lestaluhu, Ferdinand Sinaga hingga Fabiano Beltrame.

Melihat kedalaman skuad Persis, Abduh Lestaluhu percaya diri timnya bisa meraih target juara Liga 2 2021.

Baca Juga: Usai Surati Presiden Joko Widodo, Presiden APPI Akhirnya Buka Suara

Apalagi para pemain telah dipersiapakan sedemikian rupa sejak lama agar mampu tampil maksimal di setiap pertandingan.

"Tim menyiapkan sangat-sangat baik. Kami memiliki materi berpengalaman. Beberapa diisi pemain muda bertalenta. Motivasi klub pun sangat tinggi," ujarnya dikutip dari Tribun Solo.

Meski Persis punya materi pemain-pemain berkelas, namun Abduh enggan menganggap sebelah mata persaingan di kasta kedua.

Menurut dia, segala sesuatu bisa terjadi dalam sepak bola.

Baca Juga: Alasan Diego Michiels Menolak Ban Kapten Arema FC

Apalagi saat ini, beberapa klub Liga 2 juga banyak melakukan pembenahan setelah mendapat investor baru.

"Tapi semua tim kuat. Tidak ada tim yang lemah. Tim-tim melakukan persiapan, semua tim akan tampil bagus," katanya.

Ketatnya persaingan antar tim diprediksi akan membuat Liga 2 tak kalah menarik dengan Liga 1 2021.

"Lebih seru, memang beberapa tim punya motivasi yang sama. Kita Persis ingin naik Liga 1."

"Itu bisa membuat pemain menunjukkan permain yang terbaik dan ingin dapat hasil bagus di tiap pertandingan," tutur Abduh.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Tribun Solo
REKOMENDASI HARI INI

Akhirnya Ruben Amorim Rasakan Aura Kandang Man United, Spesial dan Bikin Nagih!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136