BOLASPORT.COM - Mantan striker Liverpool dan timnas Inggris, Peter Crouch, ikut melibatkan diri dalam perdebatan soal Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Siapa yang lebih hebat, Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi?
Rasanya, pertanyaan tersebut tak pernah berhenti berputar selama lebih dari satu dekade terakhir.
Maklum, CR7 dan La Pulga sama-sama punya prestasi segudang sehingga kemampuan mereka sering dibanding-bandingkan.
Baca Juga: Nasib Kompetisi Masih Gantung, Persiraja: Ada Kebutuhan Sepak Bola yang Harus Dijalankan
Kalau menurut Peter Crouch, perbedaan Ronaldo dan Messi bukan cuma terletak pada skill di atas lapangan, melainkan juga karakter.
Pria jangkung berpostur 201 sentimeter itu menganggap Ronaldo sosok yang narsis, sedangkan Messi kalem.
Opini Crouch mengacu pada cerita mantan rekan setim Ronaldo sewaktu di Manchester United, Rio Ferdinand.
"Rio Ferdinand akan memberi tahu kami kisah tentang bagaimana Ronaldo berdiri di depan kaca sambil telanjang dada, menyisir rambut, lalu berkata, 'Wow, saya sangat tampan'," kata Crouch seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Pemain United lainnya akan menggoda Ronaldo dengan bilang, 'Terserah, Messi tetap lebih hebat darimu'."
"Kemudian Ronaldo mengusap bahunya seraya tersenyum dan berkata, 'Iya, tapi Messi tidak setampan saya'," ujar Crouch lagi.
Baca Juga: 5 Klub Liga 1 Serentak Desak Kompetisi Digulirkan
Bicara soal penghargaan individu, lebih tepatnya Ballon d'Or, Messi memang unggul atas Ronaldo.
Pria kelahiran Rosario itu sudah membawa pulang enam trofi Bola Emas.
Adapun Ronaldo mengoleksi lima Ballon d'Or.
Namun, untuk urusan gelar bersama timnas, Ronaldo boleh berbangga diri karena sudah mendapatkan dua titel bareng Portugal (Euro 2016 dan UEFA Nations League 2018-2019).
Sementara itu, Messi mendapatkan gelar perdananya di level senior setelah membawa Argentina menjuarai Copa America 2021.
Ada satu hal yang menyamakan Ronaldo dan Messi, yakni sama-sama belum pernah jadi kampiun Piala Dunia.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar