BOLASPORT.COM - Laga penting akan dilakoni pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, pada babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020.
Anthony Sinisuka Ginting melangkah ke babak empat besar usai memenangi pertarungan rubber game atas wakil Denmark, Anders Antonsen, 21-18, 15-21, 21-18, pada laga perempat final yang digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021).
Selain mendekatkan Anthony dalam perburuan medali, kemenangan tersebut sekaligus memutus masa puasa para tunggal putra Indonesia dalam menjadi semifinalis pada tiga penyelenggaraan Olimpiade terakhir.
Sejarah mencatat, kali terakhir Indonesia memiliki semifinalis Olimpiade dari nomor tunggal putra ialah di Athena, Yunani, pada tahun 2004.
Kala itu, ada dua pemain tunggal putra yang berhasil mencapai babak empat besar.
Mereka adalah Taufik Hidayat, yang kemudian meraih medali emas Olimpiade Athena 2004, dan Sony Dwi Kuncoro, yang membawa pulang medali perunggu.
Pada babak semifinal, Anthony akan menjumpai sang juara bertahan Olimpiade asal China, Chen Long.
Di atas kertas, atlet berdarah Batak Karo itu lebih diunggulkan menang meski baru kali ini berlaga di panggung sebesar Olimpiade.
Baca Juga: Update Klasemen Medali Olimpiade Tokyo 2020 - China Teratas, Indonesia Ke-53
Hal tersebut tak lepas dari catatan pertemuan alias head to head di antara Anthony dan Chen.
Sejauh ini, Anthony dan Chen sudah bertanding 12 kali.
Dari selusin pertemuan itu, Anthony unggul 8-4 atas Chen.
Kemenangan terkini Anthony atas Chen terjadi pada babak semifinal BWF World Tour Finals 2019, yang merupakan pertemuan terakhir mereka.
Pada laga tersebut, Anthony mampu membungkam Chen dengan skor 21-15, 21-15.
Sebelumnya, pada fase penyisihan grup turnamen yang sama, Anthony mengatasi Chen dengan skor 21-12, 21-11.
Selain dua kemenangan itu, bekal terbaik yang dimiliki Anthony jelang duel kontra Chen ialah kemenangan pada babak perempat final Asian Games 2018.
Pada ajang multievent negara-negara Asia empat tahunan tersebut, Anthony mampu mengatasi Chen dengan skor 21-19, 21-11.
Kendati unggul dalam catatan pertemuan, pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra, meminta Anthony Sinisuka Ginting untuk tetap waspada.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 – Jepang ke Semifinal, Ini Daftar 12 Samurai Lokal J.League
Menurut Hendry Saputra, Chen Long bisa memberi kejutan karena memiliki ambisi besar untuk mempertahankan medali emas Olimpiade.
"Meski Anthony unggul, kami tidak bisa bilang pasti menang (lawan Chen)," ujar Hendry, dikutip dari NOC Indonesia.
"Namun, kami harus pelajari perubahan Chen. Kondisi fisiknya dan perubahan lainnya agar kami bisa menentukan strategi yang tepat."
"Pasti kami senang ada wakil lagi pada semifinal. Semua pemain pasti ingin tampil maksimal pada Olimpiade. Bukan hanya juara saja, tetapi memberikan penampilan terbaik," kata Hendry lagi.
Baca Juga: Nasib Apes Bek Man United di Olimpiade Tokyo 2020: Pahlawan Jadi Pembawa Sial dalam Sehari
Sementara itu, Anthony mengakui bahwa keberhasilan mencapai semifinal bukanlah garis finisnya pada Olimpiade Tokyo 2020.
"Bisa berada pada semifinal berarti segalanya bagi saya, karena ini adalah Olimpiade. Ini adalah salah satu impian saya," ujar Anthony.
"Saya akan terus mencoba memberikan yang terbaik setiap saat," ucap pebulu tangkis berusia 24 tahun tersebut.
Laga semifinal Anthony Sinisuka Ginting versus Chen Long akan berlangsung pada hari ini, Minggu (1/8/2021), mulai pukul 11.50 WIB.
Baca Juga: Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Kisah 2 Pelatih Indonesia Cetak Sejarah untuk Negeri Orang
Berikut catatan pertemuan alias head to head Anthony Sinisuka Ginting versus Chen Long (8-4).
BWF World Tour Finals 2019
Semifinal: Anthony vs Chen, 21-15, 21-15
Penyisihan Grup B: Anthony vs Chen, 21-12, 21-11
French Open 2019
Semifinal: Anthony vs Chen, 19-21, 18-21
Singapore Open 2019
Perempat final: Anthony vs Chen, 21-8, 21-19
Malaysia Master 2019
Perempat final: Anthony vs Chen, 11-21, 20-22
China Open 2018
Perempat final: Anthony vs Chen, 18-21, 22-20, 21-16
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Chia/Soh dari Tertinggal hingga Gagalkan Ahsan/Hendra Rebut Perunggu
Asian Games 2018
Perempat final: Anthony vs Chen, 21-19, 21-11
Thomas Cup 2018
Semifinal: Anthony vs Chen, 20-22, 16-21
Indonesia Masters 2018
Perempat final: Anthony vs Chen, 21-11, 16-21, 21-18
Malaysia Masters 2018
Babak kesatu: Anthony vs Chen, 21-17, 21-15
Australian Open 2017
Babak kedua: Anthony vs Chen, 10-21, 13-21
Australian Open 2016
Perempat final: Anthony vs Chen, 21-14, 21-17
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Badminton, BWF Tournament Software |
Komentar