BOLASPORT.COM - Koleksi medali emas Indonesia dari bulu tangkis pada Olimpiade akhirnya komplet berkat kesuksesan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Euforia tengah melanda publik tanah air menyusul kesuksesan Greysia Polii/Apriyani Rahayu merebut medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu menyabet medali emas setelah menjadi kampiun bulu tangkis ganda putri pada Olimpiade Tokyo 2020.
Pasangan peringkat enam dunia itu mengalahkan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) pada partai final di Musashino Forest Plaza, Jepang, Senin (2/8/2021).
Baca Juga: Hasil Final Olimpiade Tokyo 2020 - Emas Pertama, Terima Kasih Greysia/Apriyani!
Keberhasilan Greysia/Apriyani ini menjadi tinta emas dalam sejarah bulu tangkis Indonesia.
Sebab, Greysia/Apriyani menjadi pasangan ganda putri Indonesia pertama yang mampu merebut medali emas pada ajang Olimpiade.
Greysia mengaku bahwa impiannya sejak masih muda adalah mencetak sejarah bagi ganda putri Indonesia.
Nada sumbang perihal prestasi ganda putri Indonesia pun menambah motivasinya untuk terus berjuang.
Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Presiden Apresiasi Medali Emas Greysia/Apriyani, Jadi Kado Manis HUT RI
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | berbagai sumber |
Komentar