Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020 - Kalahkan Cordon, Anthony Raih Perunggu

By Muhamad Husein - Senin, 2 Agustus 2021 | 18:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melawan Kevin Gordon (Guatemala) pada perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Plaza, Senin (2/8/2021).
NOC INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melawan Kevin Gordon (Guatemala) pada perebutan medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Plaza, Senin (2/8/2021).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, sukses merebut medali perunggu pada Olimpiade Tokyo 2020.

Anthony Sinisuka Ginting berhasil merebut medali usai meraih kemenangan atas Kevin Cordon (Guatemala) di Musashino Forest Plaza, Senin (2/8/2021).

Pada pertandingan yang berlangsung, Anthony sempat tertinggal di awal gim pertama dari Cordon. 

Namun dia bisa comeback dan meraih keunggulan atas Cordon dengan selisih cukup jauh.

Hingga akhirnya, Anthony juga unggul pada gim kedua dan sukses meraih kemenangan atas Cordon lewat dua gim dengan skor akhir 21-11, 21.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Perjalanan Greysia/Apriyani Raih Emas, Hanya Kehilangan 2 Gim

Jalannya pertandingan

Gim pertama dimulai dengan Anthony ketinggalan dari Cordon yang mencetak skor beruntun 0-2.

Anthony yang bisa membukukan satu poin bisa dibalas oleh Cordon lewat smash keras menjadikan skor 1-3. 

Cordon yang dikejar Anthony selalu berhasil menjaga keunggulan selisih dua poin dengan skor 2-4.

Anthony akhirnya bisa mengejar setelah Cordon melakukan kesalahan menjadikan skor imbang 4-4. 

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Memang Ingin Ukir Sejarah

Setelah sukses menyamakan kedudukan, Anthony sukses mencetak poin beruntun meninggalkan Cordon 7-4.

Kali ini Cordon tidak diberikan kesempatan mengejear dan Anthony unggul di interval gim pertama dengan skor 11-5.

Selepas jeda, Anthony melesat dengan meninggalkan Cordon usai mencetak poin beruntun 13-5.

Anthony yang menjauh secara perlahan bisa dikejar oleh Cordon yang membuat skor ketinggalan menjadi 16-9.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Chen/Jia Akui Kalah Pengalaman dari Greysia/Apriyani

Keunggulan Anthony terus bertahan hingga mencapai game point dengan skor 20-11.

Lewat pukulan menyilang Anthony bisa meraih kemenangan gim pertama dengan skor 21-11.

Gim kedua kemudian dimulai dengan Anthony mencetak poin beruntun untuk unggul atas Cordon 2-0. 

Keunggulan Anthony lalu bertahan dengan Cordon mulai mecetak poin dengan skor saat ini 6-2.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Raih Emas, Indonesia Samai Rekor Langka China

Anthony terus melakukan serangan hingga keunggulan bisa dicapai pada interval gim kedua dengan skor 11-4.

Cordon mulai menambah perolehan angka selepas jeda dengan mengejar ketinggalan dari Anthony menjadi 11-7. 

Anthony makin dikejar oleh Cordon yang bisa mencetak poin beruntun dengan skor saat ini 12-9.

Meski begitu, Antohny mulai melebarkan jarak keunggulan lagi dari Cordon dengan skor 16-10. 

Cordon yang melakukan kesalahan beruntun membuat keunggulan Anthony makin bertambah 18-11.

Anthony yang tidak terkejar akhirnya bisa menutup pertandingan pada gim kedua dengan skor 21-13.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Greysia/Apriyani Raih Emas, Indonesia Samai Rekor Langka China

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X