BOLASPORT.COM - Dua pemain Barcelona yang mengeyel dengan kebijakan klub, yakni Samuel Umtiti dan Martin Braithwaite, dihukum oleh pelatih Blaugrana, Ronald Koeman.
Barcelona saat ini sedang gencar menjalankan kebijakan yang diterapkan oleh presiden klub, Joan Laporta, yakni melepas beberapa pemainnya.
Gagasan pengurangan pemain dicanangkan Joan Laporta karena Barcelona butuh memangkas pengeluaran mereka untuk gaji pemain agar bisa mentas di Liga Spanyol 2021-2022.
Untuk musim depan, pihak LaLiga memasang batas untuk gaji setiap klub.
Adapun peraturan baru LaLiga menetapkan limit anggaran upah per klub adalah 382,7 juta euro (sekitar Rp6,5 triliun).
Baca Juga: Samuel Umtiti Sudah Bersedia Pergi, tapi Syaratnya Nyusahin Barcelona
Sementara itu, pengeluaran gaji Barcelona pada musim lalu, 2020-2021, dilaporkan mencapai 671 juta euro (sekitar Rp11,5 triliun)
Oleh sebab itu, Joan Laporta beserta klub mengajak bicara beberapa pemainnya untuk menaati kebijakan tersebut.
Dua pemain yang kabarnya telah diminta Barcelona untuk mengikuti kebijakan tersebut alias pergi pada bursa transfer musim panas 2021 adalah Samuel Umtiti dan Martin Braithwaite.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar