BOLASPORT.COM - Satu klub Liga 1 mendapatkan semacam kekhususan dalam gelaran kompetisi musim 2021-2022.
Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Operasional PT LIB (Liga Indonesia Baru), Sudjarno.
Perlakuan khusus yang dimaksud adalah mengenai lisensi kepelatihan.
Persiraja Banda Aceh sempat bersurat kepada PSSI dan PT LIB untuk mempertimbangkan mengenai regulasi pelatih di Liga 1 2021-2022.
Baca Juga: Tak Yakin dengan 4 Rekrutan Anyar PSG, Kylian Mbappe Ngotot Ingin Pergi
PT LIB sempat menyatakan bahwa pelatih yang menukangi klub Liga 1 wajib berlisensi AFC Pro.
Sementara itu, pelatih Persiraja Banda Aceh, Hendri Susilo, masih mengantongi lisensi A AFC.
Hendri Susilo seharusnya mengikuti kursus kepelatihan AFC Pro pada tahun 2020.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar