BOLASPORT.COM - Penyerang PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto memberikan komentar perihal rencana Liga 1 2021 digulirkan pada 20 Agustus.
PSSI memutuskan untuk menggelar kompetisi 2021 di tengah pandemi COVID-19.
Keputusan kick-off itu diambil setelah PSSI melakukan konsultasi dengan Menpora Zainudin Amali dan Mabes Polri.
Dilansir dari laman resmi PSSI, series 1 akan dimulai di zona hijau. Demikian juga untuk series-series selanjutnya akan dilangsungkan di zona hijau.
Baca Juga: Sambut Liga 1 2021, Skuad PSM Makassar Langsung Panaskan Mesin
Sebelumnya Liga 1 musim 2021 direncanakan berlangsung pada 9 Juli 2021.
Namun, karena adanya PPKM Darurat serta status level 4 di Pulau Jawa-Bali, kompetisi terpaksa harus ditunda.
Setelah ada penurunan angka COVID-19, kini PSSI bersiap akan menggulirkan kompetisi pada bulan ini.
Kabar baik tersebut tentunya disambut positif oleh striker PSIS, Hari Nur Yulianto.
Pemain yang masih berstatus sebagai top scorer sepanjang masa PSIS ini sudah lama menantikan kepastian nasib Liga 1.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribun Jateng |
Komentar