BOLASPORT.COM - Perjuangan lifter putra Indonesia, Eko Yuli Irawan, sebagai atlet angkat besi dikisahkan dalam sebuah film pendek.
Eko Yuli Irawan sukses mengharumkan nama bangsa lagi. Tepatnya ketika beraksi pada Olimpiade Tokyo 2020.
Turun di cabang olahraga angkat besi nomor 61kg putra, Eko Yuli Irawan berhasil naik ke podium kedua dengan total angkatan 302kg.
Jumlah total angkat tersebut berasal dari angkatan snatch 137kg dan sesi clean&jerk 165kg.
Baca Juga: Keuntungan Greysia/Apriyani Usai Sabet Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020
Hasil tersebut memastikan Eko Yuli menyumbang medali perak untuk Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020.
Lifter 32 tahun itu kalah dari wakil China, Li Fabin, yang mengoleksi total angkatan 313kg untuk meraih medali emas.
Dikutip BolaSport.com dari Antaranews, kisah perjuangan Eko Yuli selama berkarier sebagai atlet angkat besi kini diangkat ke dalam film pendek berjudul 'Eko Yuli Irawan The Movie'.
Baca Juga: Sang Murid Bongkar Kurikulum Dilatih Khabib Nurmagomedov dan Javier Mendez
Melalui Instagram pribadinya, Eko Yuli berharap kisahnya mampu menjadi inspirasi bagi semua orang yang sedang berjuang.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar