BOLASPORT.COM - Arsenal lebih baik melupakan James Maddison sebagai incaran karena mereka lebih membutuhkan pemain baru untuk posisi lain.
Arsenal menjadi salah satu tim yang paling sibuk pada bursa transfer musim panas 2021.
Saat ini, Arsenal tercatat telah mendaratkan 3 pemain anyar ke Emirates Stadium.
Ketiga pemain tersebut adalah Nuno Tavares, Albert Sambi Lokonga, dan Ben White.
Arsenal memboyong Nuno Tavares sebesar 8 juta pounds (sekitar Rp161 miliar) dari klub Portugal, Benfica.
Baca Juga: Jika Romelu Lukaku Gabung, Chelsea bakal Auto-Juara Liga Inggris
Sementara itu, Arsenal membeli Albert Sambi Lokonga dari Anderlecht dengan biaya 17,5 juta euro (Rp299 miliar).
Adapun Ben White didatangkan The Gunners dari sesama peserta Liga Inggris, Brighton and Hove Albion.
Arsenal harus merogoh kocek sebesar 50 juta pounds atau (Rp1 triliun) untuk menggaet bek timnas Inggris tersebut.
Kendati sudah memiliki 3 pemain anyar, Arsenal dikabarkan masih ngebet untuk memboyong pemain baru.
Arsenal dilaporkan tengah membidik gelandang serang Leicester City, James Maddison.
Akan tetapi, keinginan Arsenal untuk memboyong James Maddison terhalang harga yang dipatok oleh Leicester City.
Arsenal dituntut untuk menyiapkan dana sekitar 50 juta pounds (Rp994,9 miliar) untuk sang playmaker.
Baca Juga: Pelatih Tottenham Beri Tanggapan soal Harry Kane Mangkir dari Latihan
Keputusan Arsenal untuk mendatangkan Maddison ini pun dianggap kurang tepat oleh eks pemain Tottenham Hotspur, Darren Bent.
Menurut Darren Bent, Maddison merupakan pemain yang luar biasa, tetapi Arsenal saat ini tidak membutuhkan sosok playmaker.
Darren Bent menilai Arsenal telah memiliki sosok pemain yang serupa dengan Maddison seperti Emile Smith Rowe ataupun Bukayo Saka.
Bent meminta Arsenal melupakan Maddison dan lebih baik mencari pemain anyar untuk posisi lain.
"Maddison adalah pemain yang fantastis," kata Bent dikutip BolaSport.com dari talkSPORT.
"Saya ingin melihatnya mengenakan seragam Arsenal."
"Namun, saya yakin ada posisi lain yang mungkin lebih penting daripada mendapatkan playmaker itu."
"Kami baru saja melihat Smith Rowe, yang tampil brilian musim lalu dan telah menandatangani kontrak baru."
Baca Juga: Obrolan Paddock MotoGP, Valentino Rossi Putuskan Pensiun Malam Ini?
"Mereka juga masih memiliki sosok Bukayo Saka di posisi yang sama."
"Tentu saja Anda menginginkan pemain bagus, dan Maddison adalah pemain yang sangat bagus."
"Akan tetapi, mungkin Arsenal butuh gelandang sentral lain atau bek kanan?"
"Seorang bek kanan akan menjadi lebih penting," ujar Bent menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar