Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perpanjang Kontrak di Liverpool hingga 2027, Alisson: Istri Bahagia, Hidup Bahagia

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Jumat, 6 Agustus 2021 | 00:00 WIB
Kiper Liverpool, Alisson Becker.
TWITTER.COM/SQUAWKA
Kiper Liverpool, Alisson Becker.

BOLASPORT.COM - Keputusan Alisson Becker memperpanjang kontraknya di Liverpool hingga 2027 tak terlepas dari kebahagiaan sang istri tinggal di kota pelabuhan tersebut.

Alisson Becker baru saja memperpanjang kontraknya bersama kampiun Liga Inggris 2019-2020, Liverpool.

Kiper asal Brasil itu menambah masa baktinya di Liverpool sampai 2027 atau hingga dirinya berusia 34 tahun.

Sebelum Alisson, dua pilar Liverpool lainnya telah lebih dulu memperbarui kontraknya di Anfield.

Kedua pemain tersebut adalah Trent Alexander-Arnold dan Fabinho.

Baca Juga: Jika Romelu Lukaku Gabung, Chelsea bakal Auto-Juara Liga Inggris

Trent Alexander-Arnold menyatakan komitmennya bersama Liverpool hingga empat tahun ke depan atau hingga 2025.

Sementara itu, kompatriot Alisson di timnas Brasil, Fabinho, meneken perpanjangan kontrak hingga 2026.

Keputusan Alisson memperpanjang kontraknya bersama Liverpool ini turut dipengaruhi oleh keluarganya.

Alisson mengungkapkan bahwa istrinya, Natalia Loewe, dan anak-anaknya betah serta bahagia tinggal di kota Liverpool.

Hal itulah yang membuat Alisson tanpa ragu menandatangani perpanjangan kontrak jangka panjang bersama Liverpool.

"Saya pikir seiring bertambahnya usia, Anda membangun sebuah keluarga dan mulai lebih memikirkan keluarga daripada diri sendiri, dan tetap profesional," kata Alisson dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liverpool.

"Bagi saya secara profesional, ini adalah keputusan terbaik, keputusan yang sama seperti yang saya ambil saat pertama kali datang ke sini."

"Sejak tiba di sini, saya mulai memenangkan trofi dengan tim yang luar biasa ini, dengan klub yang hebat."

Baca Juga: Chelsea Siap Beli Romelu Lukaku Rp 2,2 Triliun, Fan Inter Milan Harus Ikhlas

"Saya mulai mengembangkan diri dalam banyak aspek di sepak bola, dalam hidup saya dan juga keluarga saya."

"Ray, manajer tim, dia pernah memberi tahu sebuah kalimat:'Istri bahagia, hidup bahagia'."

"Istri saya sangat bahagia di sini, di Inggris, dia bahagia untuk anak-anak saya, untuk diri saya sendiri, juga untuk dirinya sendiri."

"Kami menemukan tujuan dalam hidup kami di sini dan saya sangat senang untuk terus mengenakan seragam ini," ujar Alisson menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Liverpoolfc.com
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136