BOLASPORT.COM - Barcelona tak perlu waktu lama untuk bersedih atas kepergian Lionel Messi. Klub Catalunya ini sudah punya nama untuk menggantikan La Pulga sebagai fokus serangan.
Barcelona dan Lionel Messi resmi tak melanjutkan kerja sama mereka setelah pihak klub terganjal aturan keuangan (Financial Fair Play) La Liga.
Pada Minggu (8/8/2021), Lionel Messi secara langsung mengucapkan salam perpisahannya di hadapan para pemain, pelatih, dan jajaran pengurus Barcelona.
Namun, Barcelona tampaknya tak mau larut dalam kesedihan atas kepergian Messi.
Baca Juga: Lionel Messi Diserbu Para Penggemar Barcelona Usai Pamitan di Camp Nou
Tak lama setelah Messi pamitan, skuad Barcelona langsung beraksi lagi di atas lapangan dalam laga Joan Gamper Trophy kontra Juventus.
Meski tanpa diperkuat Messi, Blaugrana tetap mampu memenangkan pertandingan dengan menaklukkan Juventus 3-0.
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, pun mengatakan bahwa dirinya sudah mengantongi nama yang akan menggantikan Messi sebagai fokus serangan klub.
Usai pertandingan melawan Juventus, Barcelona melakukan presentasi skuad yang dipimpin Koeman.
Dalam kesempatan tersebut, Koeman menegaskan bahwa dia menantikan dimulainya musim 2021-2020.
Juru taktik asal Belanda ini juga merasa skuad asuhannya memiliki kualitas untuk menantang gelar di Liga Spanyol, meski tanpa kehadiran Messi.
"Saya telah memberi tahu para pemain bahwa kami harus menunjukkan bahwa kami cukup bagus meski tanpa Leo," ujar Koeman, dikutip BolaSport.com dari AS.
"Ini adalah hari yang sangat emosional, tetapi kami semua profesional."
Baca Juga: Momen Favorit Lionel Messi di Barcelona: Saat Usia Masih 17 Tahun dan Main Cuma 8 Menit
"Saya telah mengatakan kepada mereka bahwa kami harus menerima situasi, bahwa kami tidak dapat mengubahnya dan kami harus menunjukkan bahwa kami cukup bagus," tuturnya lagi.
Kepergian Messi tampaknya akan meninggalkan lubang besar dalam serangan Barcelona.
Akan tetapi, Koeman mengatakan bahwa Barcelona tak akan mengubah gaya permainan mereka setelah kepergian Messi.
Koeman pun sudah mengantongi nama pemain yang akan menggantikan peran Messi dalam serangan Barcelona.
Pemain yang dimaksud oleh Koeman tersebut adalah Antoine Griezmann.
Menurutnya, Griezmann telah terbukti mampu menjalankan tugas Messi dengan baik.
"Penting untuk memiliki pemain terbaik, tetapi kami juga tidak mengubah ide atau cara kami bermain," ucap Koeman.
"Griezmann telah bermain di posisi Messi dan dia melakukannya dengan baik," ucapnya menambahkan.
Griezmann telah mengalami masa-masa sulit sejak kepindahannya ke Nou Camp dari Atletico Madrid pada 2019.
Pemain asal Prancis ini awalnya kesulitan untuk bisa bekerja sama dengan Messi.
Baca Juga: Efek Lionel Messi ke PSG: Liga Prancis Naik Kelas, Pelatih Klubnya Bergairah
Griezmann pun menerima kritik dari para penggemar, meski akhirnya berhasil mencetak total 20 gol dari 51 pertandingan di semua kompetisi.
Saat Barcelona mengumumkan bahwa Messi akan hengkang, Griezmann menjadi sosok yang disalahkan oleh penggemar.
Dia dituding jadi penyebab kepergian Messi dari Barcelona.
"Messi pergi karena kau!" seru para suporter kepada Griezmann saat latihan Barcelona, dikutip BolaSport.com dari Marca.
Griezmann sebenarnya tidak punya peran langsung dalam kepergian Messi, meski namanya tersangkut dalam peliknya masalah keuangan Barcelona.
Griezmann adalah salah satu pemilik gaji tertinggi di klub, yaitu 37,5 juta euro (sekitar Rp 641 miliar) per tahun.
Jika Griezmann tetap bertahan di klub, maka Barcelona tidak bisa mengurangi tagihan gaji yang menjadi salah satu syarat untuk memperpanjang kontrak Messi.
Baca Juga: Pelatih Tottenham Hotspur Akui Bek Idaman Lionel Messi adalah Pemain Fantastis
Griezmann sebenarnya sempat dikaitkan dengan klub-klub lain, mulai dari Atletico Madrid, Manchester City, hingga Juventus.
Bahkan, Griezmann hampir saja berhasil untuk kembali ke Atletico Madrid melalui skema pertukaran dengan Saul Niguez.
Akan tetapi, gaji tinggi yang diminta Griezmann tidak bisa dipenuhi oleh Atletico Madrid.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca, AS.com |
Komentar