BOLASPORT.COM - Legenda tinju kelas berat, Evander Holyfield, dinilai sebagai petinju yang jauh lebih baik dibandingkan rivalnya, Mike Tyson.
Rivalitas antara Evander Holyfield dan Mike Tyson menjadi salah satu rivalitas yang paling terkenal dalam dunia tinju.
Para penggemar tinju di seluruh dunia pernah dimanjakan dengan persaingan panas antara dua petinju berlaber juara dunia itu.
Evander Holyfield dan Mike Tyson tercatat pernah bertarung sebanyak dua kali di atas ring tinju pada 1996 dan 1997.
Baca Juga: Jawaban Jujur Manny Pacquiao Soal Rematch Kontra Floyd Mayweather Jr
Dalam dua pertarungan itu, Si Leher Beton selalu takluk di tangan Evander Holyfield dengan hasil TKO pada laga pertama dan diskualifikasi pada laga kedua.
Meski rekor pertandingan menunjukkan bahwa Evander Holyfield lebih unggul, pertanyaan mengenai siapa yang lebih baik di antara keduanya masih kerap diperdebatkan.
Mantan juara tinju kelas berat, Brian Nielsen, dalam sebuah kesempatan mencoba memberikan pandangannya terkait hal tersebut.
Evander Holyfield dan Mike Tyson sendiri bukanlah sosok yang asing bagi legenda tinju Denmark itu karena sama-sama pernah menjadi lawannya.
Baca Juga: Selaku Sesama Muslim, Khamzat Chimaev Bantah Benci Khabib Nurmagomedov
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar