BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, menilai takkan ada sosok seperti Valentino Rossi lagi pada masa depan.
Valentino Rossi telah memutuskan pensiun setelah membukukan rentetan performa kurang memuaskan bersama Petronas Yamaha SRT.
Setelah menjalani 26 musim di semua kelas grand prix, Valentino Rossi akan meninggalkan MotoGP pada akhir musim ini.
Langkah tersebut merupakan langkah yang realistis bagi Valentino Rossi lantaran tak kunjung mampu tampil kompetitif.
Baca Juga: Yamaha Siapkan Peran Baru untuk Valentino Rossi Usai Pensiun
Pengumuman pensiun dari pembalap berjuluk The Doctor itu tak ayal mengejutkan banyak pihak tak terkecuali Carlo Pernat.
Pengamat MotoGP kondang asal Italia tersebut penasaran dengan apa yang akan terjadi setelah pensiunnya Valentino Rossi.
"Sekarang saya akan penasaran untuk melihat apa yang akan terjadi setelah balapan terakhir," kata Carlo Pernat, dilansir dari Motosan.
Carlo Pernat meramalkan kesedihan akan memuncak tatkala mantan pembalap asuhannya di Aprilia itu tampil pada seri pamungkas MotoGP 2021.
Baca Juga: Menangi Balapan MotoGP Styria 2021, Jorge Martin Setara Marquez, Lorenzo, dan Pedrosa
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar